Mengapung Tak Jauh dari Lokasi Tenggelam, Jasad Pekerja Jembatan Ogan Ditemukan

Sabtu 13 Jul 2024 - 20:54 WIB
Reporter : Adi
Editor : Dede Sumeks

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID – Pencarian terhadap Daryanto (50), warga Probolinggo, Jawa Timur berakhir. Jasadnya ditemukan mengapung tak jauh dari lokasinya tenggelam di perairan Muara Sungai Ogan Kelurahan 1 Ulu, Kecamatan Seberang Ulu I.

Tim SAR menemukan jasadnya dalam pencarian hari ketiga, Sabtu (13/7) sekitar pukul 08.30 WIB. Untuk proses pemeriksaan lebih lanjut, jasad korban dibawa ke Rumah Sakit (RS) Bhayangkara M Hasan. 

BACA JUGA:Terpeleset Saat Perbaiki Jembatan Ogan 1, Pekerja asal Purbalingga Tenggelam

BACA JUGA:Bocah Tenggelam di Sungai Ogan Ditemukan 4 Km dari Lokasi Awal. Begini Kondisinya

"Setelah ditelusuri di lokasi awal hingga ke perairan Sungai Musi, tadi pagi (Minggu pagi) pukul 08.30 WIB, korban ditemukan dalam keadaan sudah meninggal," ulas Dantim Pencarian Basarnas Palembang, Okirianto.

Diketahui, korban merupakan pekerja yang melakukan perbaikan bagian bawah Jembatan Ogan bersama dua rekannya. Namun, Kamis (11/7) lalu, korban terpeleset dan jatuh ke Sungai Ogan.

BACA JUGA:2 Tim SAR, Sisir Sungai, Lakukan Penyelaman, Cari Bocah yang Tenggelam di Desa Lubuk Batang Baru

BACA JUGA:Bukan Ditenggelamkan, Polisi Simpulkan Nicky Pardede Bunuh Diri, Jasad Mengapung Kaki Dirantai Pemberat Batu

Teman korban juga terjatuh ke air, tapi berhasil diselamatkan.

Sedangkan korban keburu tenggelam. "Dengan sudah ditemukan, upaya pencarian terhadap korban dihentikan. Personel yang terlibat dalam pencarian kembali ke satuan masing-masing," pungkasnya. (afi/)

 

 

Kategori :