Dukung Finansial, Luncurkan wondr by BNI, Bisa Untuk Perencanaan Keuangan Masa Depan

Minggu 07 Jul 2024 - 21:13 WIB
Reporter : Ardila
Editor : Edi Sumeks

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BNI) meluncurkan aplikasi perbankan wondr by BNI, solusi terbaru untuk membantu masyarakat Indonesia mengelola keuangan  secara lebih terencana sesuai dengan kebutuhan finansial masing-masing.

Aplikasi ini menawarkan fitur unggulan berupa 3 Dimensi Keuangan (Transaksi, Insight, dan Growth).

Direktur Utama BNI, Royke Tumilaar menjelaskan peluncuran wondr by BNI merupakan langkah nyata BNI menghadirkan inovasi aplikasi perbankan yang memudahkan transaksi sekaligus perencanaan keuangan masa depan masyarakat. "Kami berharap wondr by BNI dapat meningkatkan keterlibatan dan pemahaman nasabah terhadap aktivitas perbankan secara menyeluruh," tuturnya.

Toto Prasetio, Direktur Technology and Operations BNI menambahkan fitur 3 Dimensi Keuangan pada aplikasi wondr by BNI dirancang untuk beradaptasi secara intuitif dengan kebutuhan nasabah sehari-hari. Semakin sering digunakan, semakin banyak manfaat yang bisa dinikmati oleh pengguna. "Aplikasi wondr by BNI kini tersedia untuk diunduh melalui App Store dan Play Store, dengan proses aktivasi yang cepat dan mudah," tuturnya.

BACA JUGA:BNI Loudfest Vol.3 2024 Berakhir Meriah, SUGBK Tetap Terjaga Seluruh Fasilitasnya

BACA JUGA:Apresiasi Hi-Movers di Puncak Perayaan HUT ke-78, Gelar BNI Loudfest 2024 di GBK

Guna memperkenalkan aplikasi ini kepada masyarakat, BNI mengadakan serangkaian aktivasi di berbagai kota di Indonesia sepanjang bulan Juli 2024, sebagai bagian dari perayaan ulang tahun ke-78 BNI. Aplikasi wondr by BNI menawarkan transaksi, 

memungkinkan nasabah melakukan transfer domestik, pembayaran tagihan, dan jadwal transfer dalam tiga langkah sederhana.

Kemudian Insight, menyediakan analisis keuangan harian dan historis, membantu nasabah mengelola keuangan dengan lebih baik berdasarkan pemahaman yang mendalam terhadap kondisi keuangan mereka saat ini. “Terakhir Growth, fokus pada perencanaan masa depan dengan berbagai produk investasi dan tabungan yang sesuai dengan kebutuhan nasabah, mendukung pertumbuhan finansial mereka,” pungkasnya.

Kategori :