SUMATERAEKSPRES.ID - Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) 2024 dipastikan akan dilaksanakan tahun ini.
Sejumlah instansi telah menetapkan formasi dan mengajukannya kepada Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenpanRB).
Termasuk Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Kementerian PUPR).
Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono, menyampaikan bahwa kementerian yang dipimpinnya masih memerlukan puluhan ribu ASN.
BACA JUGA:Berikut ini Formasi CPNS dan PPPK Lulusan SMA-SMK, Gaji Capai Rp 10 Juta per Bulan
BACA JUGA:Sudah Resmi! Ini Formasi CPNS Kemenkumham untuk Lulusan SMA/SMK dan S1, Cek Waktu Pendaftarannya
"Kementerian PAN-RB telah memberikan kesempatan, kini tinggal upaya kita di Kementerian PUPR."
"Saat ini, kita memiliki sekitar 20 ribu lebih tenaga non-ASN, 3.200 PPPK, dan sekitar 19 ribu ASN. Kita harus menyelesaikan status 20 ribu tenaga non-ASN ini," ujar Basuki.
Untuk tahun ini, Kementerian PUPR mengusulkan 27.609 formasi, namun hanya 26.319 formasi yang disetujui, atau sekitar 95,3 persen. Formasi tersebut terbagi menjadi beberapa kategori:
- 6.385 CPNS tenaga teknis
- 3 CPNS tenaga kesehatan
- 19.931 PPPK tenaga teknis
BACA JUGA:Awas Jangan Salah Belajar, Ini Beda Materi Tes CPNS dan PPPK
BACA JUGA:Kemenkumham Pastikan Buka Penerimaan CPNS 2024 Bagi Lulusan SMA dan S1, Cek Syarat dan Formasinya
Selain membuka peluang bagi lulusan SMA/SMK, Kementerian PUPR juga menyediakan formasi untuk lulusan S1 dalam penerimaan CPNS 2024.
Berikut adalah beberapa jabatan yang ditawarkan berdasarkan Surat Keputusan Menteri PANRB Nomor 11 Tahun 2024:
1. Pengawas Jaringan Utilitas
Kualifikasi pendidikan: S1/D4
2. Teknisi Sarana dan Prasarana
Kualifikasi pendidikan: S1/D4