Tak Buka Pendaftaran, Lakukan Taaruf

Sabtu 25 May 2024 - 19:29 WIB
Reporter : Akda
Editor : Dede Sumeks

BANYUASIN, SUMATERAEKSPRES.ID –  Sejumlah partai politik (parpol) sudah membuka pendaftaran bakal calon (balon) bupati-wakil bupati Banyuasin periode 2024 – 2029, namun hingga kini DPD Partai Keadilan Sejahtera Banyuasin belum membuka pendaftaran balon bupati/wakil bupati Banyuasin.

‘’Kita memang tak membuka pendaftaran,’’ ujar Samsul Rizal, ketua DPD PKS Banyuasin.

BACA JUGA:Pilkada Banyuasin 2024: PKS Masih Ta'aruf, Belum Buka Pendaftaran Balon Bupati

BACA JUGA:Tokoh Muba - Banyuasin, Nur Muhammad Dukung Herman Deru Dua Periode

Saat ini,  pihaknya masih taaruf untuk menentukan siapa bakal calon bupati/wakil bupati yang akan diusung oleh PKS.

"Ada kemungkinan kita mengusung bakal calon bupati/wakil bupati di luar nama Askolani dan H Slamet Somosentono. Semuanya masih memungkinkan, termasuk kandidat lain,"tegasnya.

Tapi diakuinya sudah ada bakal calon bupati yang lebih intens melakukan pendekatan dengan PKS. "Ada beberapa yang lebih intens," ujarnya tanpa menyebutkan siapa balon tersebut.

Diakui Samsul Rizal, dalam pilkada kali ini Partai Keadilan Sejahtera (PKS) di DPRD Banyuasin ada lima kursi yang merupakan hasil dari Pemilihan Legislatif (Pileg) 14 Februari lalu."Target awal yaitu 6 kursi, tapi didapatkan lima kursi," imbuhnya.

BACA JUGA:Sekda Banyuasin Hadiri 10 Tahun World Water Forum 2024 di Bali

BACA JUGA:Strategi Politik: Komunikasi Intens antara Askolani dan Golkar.Menuju Pemilihan Bupati Banyuasin 2024

Adanya  kepercayaan masyarakat memilih PKS hingga meraih kursi baik itu di tingkat DPR, DPRD provinsi dan kabupaten, Samsul mengungkapkan,  PKS Banyuasin akan terus meningkatkan pelayanan dan siap menjadi corong aspirasi masyarakat Banyuasin.

"Kami ucapkan terima kasih setinggi-tingginya pada seluruh pengurus, kader dan semua yang terlibat serta masyarakat Banyuasin,"pungkasnya.(qda/)

 

Kategori :

Terkini

Minggu 22 Dec 2024 - 23:15 WIB

Runner Up KDI 2024 Pulang Kampung

Minggu 22 Dec 2024 - 23:10 WIB

Nekad Kabur, Napi Lawan Petugas

Minggu 22 Dec 2024 - 23:10 WIB

5 Tips Memilih Mobil Keluarga yang Tepat

Minggu 22 Dec 2024 - 23:06 WIB

Kejari Lahat Periksa Saksi