Harga Ayam-Cabai Kembali Stabil

Minggu 31 Mar 2024 - 19:07 WIB
Reporter : Dudun
Editor : Edi Sumeks
Harga Ayam-Cabai Kembali Stabil

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Di tengah gejolak ekonomi tak menentu, pedagang kelontong di Pasar Tradisional Yada seperti Agus terus berjuang memenuhi kebutuhan keluarganya dengan berdagang. Ini ia lakukan dalam upaya menjaga keseimbangan ekonomi rumah tangga.  Agus sendiri merupakan pedagang ayam.

Saat ini harga daging ayam memang kembali stabil dijual seharga Rp30 ribu per kilogram. "Kami berharap harga-harga ini tetap stabil hingga Lebaran nanti agar masyarakat tidak terbebani dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari," ujar Agus sambil sibuk melayani pembeli di lapaknya. 

Tak hanya pedagang, masyarakat pun berharap agar harga-harga barang kebutuhan pokok tetap terjaga. Yus, seorang ibu rumah tangga yang rutin berbelanja di Pasar Tradisional Indah Jaya mengungkapkan kekhawatirannya terhadap ketidakstabilan harga.

"Ibu rumah tangga seperti saya sangat mengandalkan harga yang stabil agar bisa mengatur anggaran belanja dengan baik," kata Yus sambil memilih-milih cabai yang kini harganya Rp28 ribu/kg di salah satu lapak pedagang. 

BACA JUGA:Berikan Edukasi Bagi Pelajar dan Pengajar, Cegah OPT Cabai dan Cara Pengendaliannya

BACA JUGA:Saat Menanam Cabai, 10 Masalah Ini Harus Dihindari

"Kami berharap pemerintah bisa menjaga stabilitas harga agar kami tidak tercekik dengan kenaikan harga yang tiba-tiba," lanjutnya. Permintaan Yus tercermin dari banyaknya masyarakat yang turut berharap agar pemerintah dapat memberikan perhatian lebih terhadap stabilitas harga barang kebutuhan pokok. 

Stabilitas harga bukan hanya menjadi kebutuhan, tetapi menjadi jaminan bagi masyarakat dalam menjalani kehidupan sehari-hari tanpa beban yang berlebihan.

Yus berharap pemerintah dapat mengambil langkah-langkah yang tepat untuk menjaga stabilitas harga barang kebutuhan pokok. Dengan demikian, kelangsungan hidup ekonomi rumah tangga dapat tetap terjaga, dan masyarakat dapat merasa lebih aman dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari mereka. (iol/fad) 

 

Kategori :