Jojo Raih Juara All England 2024, Intip Yuk Jumlah Hadiah yang Dia Kantongi!

Senin 18 Mar 2024 - 00:05 WIB
Reporter : kholid
Editor : Rian Sumeks

SUMATERAEKSPRES.ID - Jonatan Christie memperoleh gelar juara pada turnamen All England 2024 dan berhak membawa pulang hadiah uang tunai senilai USD91.000 atau sekitar Rp1,4 miliar.

Hal ini menjadi prestasi gemilang bagi Jonatan Christie yang berhasil mengalahkan rekan sesama Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, dalam pertandingan final yang berlangsung di Utilita Arena Birmingham, Inggris, pada Minggu (17/3/2024) kemarin.

Turnamen yang diselenggarakan oleh BWF World Tour Super 1000 ini memang menyedot perhatian banyak penggemar bulu tangkis dari seluruh dunia.

Panitia penyelenggara All England 2024 telah menyiapkan total hadiah sebesar USD1.300.000 atau sekitar Rp20,3 miliar untuk para juara dan atlet yang berpartisipasi.

BACA JUGA:SELAMAT! Fajar/Rian Raih Gelar All England 2024, Pertahankan Prestasi 2023

BACA JUGA:Jojo Raih Juara All England, Jadi Pahlawan Penghapus Rekor Buruk Indonesia Selama 30 Tahun

Selain Jonatan Christie yang menjadi juara di sektor tunggal putra, ada juga sektor tunggal putri dan sektor lainnya yang menawarkan hadiah berbeda-beda.

Para juara, runner-up, hingga peserta yang mencapai babak 32 besar pun mendapatkan penghargaan sesuai dengan pencapaian mereka dalam turnamen ini.

Dalam pertandingan final yang berlangsung seru, Jonatan Christie mampu menunjukkan performa terbaiknya. Di set pertama, pertarungan sengit terjadi antara Jonatan dan Ginting dengan skor yang saling berimbang.

Namun, kesalahan-kesalahan yang dibuat oleh Ginting memberikan kesempatan bagi Jonatan untuk unggul dan akhirnya memenangkan set pertama dengan skor 21-15.

BACA JUGA:Waduh Jojo, Kok Tiga Turnamen Tiga Kali Early Exit

BACA JUGA:Sejarah 30 Tahun Lalu Terulang, Bukti Dominasi Indonesia di Pentas Dunia

Pada set kedua, Jonatan Christie kembali menunjukkan dominasinya dengan menguasai permainan dan berhasil menyelesaikan pertandingan dengan skor 21-14.

Kemenangan ini bukan hanya menjadi kebanggaan bagi Jonatan sendiri tetapi juga bagi Indonesia, karena setelah 30 tahun terakhir kali Indonesia meraih gelar juara nomor tunggal putra pada ajang All England.

Melalui kemenangan ini, Jonatan Christie tidak hanya mendapatkan hadiah uang tunai yang fantastis, tetapi juga menorehkan namanya dalam sejarah bulu tangkis Indonesia.

Kategori :