Disebut Rajanya Duku Komering, Begini Ciri Buah Duku asal Desa Rasuan

Sabtu 02 Mar 2024 - 14:26 WIB
Reporter : kholid
Editor : Alfery

Menurutnya, musim duku tahun ini merupakan terbanyak sejak tahun 2021 lalu.

"Jadi termasuk banyak, dan merata. Terakhir tahun 2021, tahun 2022 sedikit buah duku, tahun 2023 malah tidak ada panen sama sekali," katanya. 

Dalam satu pohon, bisa menghasilkan hingga 300 kg buah duku. Petani biasanya kirim buah duku pakai mobil truk, satu truk itu bisa sampai 600 kg buah duku.

Duku Komering adalah duku yang khusus tumbuh di daerah persisir Komering. Duku Komering mempunyai ciri khas tersendiri yaitu karakteristik bentuk buah oval. Warna buah masak kuning sampai kuning kusam.

BACA JUGA:Sudah Tau Belum, Ini Loh 4 Jenis Mangga yang Harganya Selangit, Sudah Pernah Nyicip?

Ketebalan kulit 1-3 mm jumlah singung per buah 5 buah. Warna daging buah bening sedikit keruh serta biji kecil.

Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian OKU Timur Junadi, SP, MM menyampaikan bahwa Duku Komering telah meliliki sertifikat. Yaknk Sertifikasi Indikasi Geografis (IG) Duku Komering, yang telah dikeluarkan oleh Kementerian Hukum dan HAM RI.

Dimana anugerah Sertifikat IG Duku Komering diberikan dalam acara Forum Kekayaan Intelektual Nasional yang dilaksanakan pada Rabu tanggal 26 April 2017 di Jakarta.

"Sertifikat IG Duku Komering memberikan kepastian asal muasal buah duku. Sehingga dapat menghindari adanya pencatutan nama Komering oleh produsen buah duku lain," ucapnya.

BACA JUGA:8 Jus Buah dan Sayur yang Bisa Membuat Tubuhmu Ideal dan Bugar, Yuk Cobain!

Sertifikasi IG Duku Komering diharapkan mampu memotivasi petani Duku Komering untuk senantiasa menjaga kualitas produknya.

"Dengan semakin membaiknya jaminan mutu Duku Komering diharapkan dapat memberikan daya tawar harga yang lebih baik bagi petani," terang Junadi.

Selain itu, ia juga menyampaikan kepada seluruh masyarakat yang mempunyai kebun duku diharapkan jangan sampai dialihkan fungsi lahannya.

"Kalaupun ada permasalahan di pohon duku tolong laporkan ke punyuluh kami atau langsung datang ke kantor Dinas Pertanian OKU Timur," pungkasnya.

Kategori :