Lantik Pengurus PW KB PII, Herman Deru Beri Pesan Khusus ini ke Budiarto Marsul

Minggu 08 Jan 2023 - 11:23 WIB
Reporter : Rian Sumeks
Editor : Rian Sumeks

PALEMBANG -  Gubernur H Herman Deru melantik Pengurus Wilayah Keluarga Besar Pelajar Islam Indonesia (PW KB PII) Sumsel, pagi ini, 8 Januari 2022. Pelantikan yang berlangsung di Griya Agung tersebut dihadiri Ketua Umum KB PII Pusat, H Nasrullah Larada dan ketua DPRD Sumsel Hj RA Anita Noeringhati. SH. MH. Baca juga : Jamin Bantuan Gubernur Di Atas Rp100 Miliar H Budiarto Marsul didaulat menjadi Ketua PW KB PII Sumsel. Dia didampingi Sekretaris H Jonizar dan Bendahara H Mgs Syaiful Padli. ST. MM. Herman Deru mengatakan, dirinya yakin jika organisasi ini akan maju. “Dibawah kepemimpinan pak Budiarto pasti solid dan akor,” katanya. Namun, tetap dia meminta ini harus membuahkan produktifitas. Baca juga : Sekda Masifkan GSMP Inisiasi Gubernur Herman Deru ke Kalangan Purna dan Praja IPDN Dia juga meminta PW KB PII Sumsel untuk menjalin silaturahmi.  “Individu yang dilantik saya kenal. Bahwa intelektual yang dilantik saya sangat berharap berikan kontribusi aktif. Kepada Herman Deru secara pribadi dan provinsi Sumsel," pintanya. Ketua panitia pelaksana KB PII, Mgs Syaiful Padli, ST. MM., menjelaskan ini penghargaan luar biasa. Hadir semua kabupaten dan kota. “Undangan yang hadir 500, namun yang hadir lebih dari 700 orang,” katanya. (iol) Baca juga : Gubernur Sumsel, H. Herman Deru Berikan Penghargaan bagi Perusahaan dengan Produktivitas Baik

Tags :
Kategori :

Terkait