PALEMBANG,SUMATERAEKSPRES.ID - Tidak banyak yang tahu jika ternyata Indonesia memiliki sederet prestasi mentereng di bidang olahraga.
Prestasi ini pun sampai membuat para atletnya menjadi bersinar di ajang-ajang internasional. Tidak hanya pria, deretan atlet membanggakan ini juga ada yang perempuan, lho!
1. Rifda Irfanaluthfi
Dari cabang olahraga senam, Rifda Irfanaluthfi juga berhasil menorehkan prestasi yang gemilang.
BACA JUGA:Sumsel Kirimkan 3 Atlet Golf untuk PON XXI Aceh-Sumut 2024
BACA JUGA:Bertandang ke Inter Milan, Atletico Tanpa Morata, Inter Milan vs Atletico Madrid
Atlet senam perempuan Indonesia ini kali pertama bersinar di Pesta Olahraga Asia yang diselenggarakan di Indonesia pada 2018 lalu. Selanjutnya, deretan prestasi lainnya pun tak absen didapatkan Rifda.
Beberapa prestasi yang pernah dicapainya antara lain medali emas pada SEA Games 2021, perunggu pada Tournament in Artistic Gymnastics Mikhail Voronin Cup dan terbaru, medali perunggu di FIG Apparatus World Cup 2023 yang berlangsung di Kairo.
Dengan prestasi ini, langkah Rifda menuju Olimpiade 2024 di Paris pun makin mulus.
2. Desak Made Rita Kusuma
BACA JUGA:Waduh, Atletico Madrid dan Barcelona Tertahan pada Pekan 24
Atlet perempuan membanggakan Indonesia lainnya masih berasal dari cabang olahraga panjat tebing, Desak Made Rita Kusuma.
Akrab disapa Desak Rita, perempuan asal Bali ini baru-baru ini berhasil menyabet juara 2 di ajang International Federation of Sport Climbing (IFSC) World Cup 2023 yang digelar di Amerika Serikat.
Sebelumnya Desak Rita juga sudah mengoleksi beberapa gelar internasional lain. Mulai dari Juara 3 World Cup Climbing Swiss 2022, juara 3 World Cup Climbing di Seoul 2023 hingga sederet prestasi membanggakan lainnya.
3. Aries Susanti Rahayu
BACA JUGA:Waduh, Atletico Madrid dan Barcelona Tertahan pada Pekan 24
BACA JUGA:Cedera ACL, Mimpi Buruk Seorang Atlet. Ini Cara Mencegahnya
Selanjutnya dari cabang olahraga panjat tebing, Aries Susanti Rahayu. Perempuan kelahiran 1995 ini sampai dijuluki “Spiderwoman” karena kelihaiannya melakukan panjat tebing.
Prestasinya di cabang olahraga ini pun sudah tidak bisa diragukan lagi. Pada ajang IFSC Climbing World Cup 2019 di China, ia berhasil menjadi juara pertama dan memecahkan rekor dunia.
Rekor ini didapatkan setelah ia berhasil finis dengan waktu kurang dari 7 detik, tepatnya adalah 6,955 detik. Waktu inilah yang akhirnya memecahkan rekor sebelumnya dari atlet China Yo Ling Song, dengan 7,101 detik.
4. Liliyana Natsir
BACA JUGA:Rinjani Kwinnara /Isyana Syahira Atlet PB Djarum Paling Bersinar
BACA JUGA:Atlet Kurash Asal Empat Lawang Akan Berlaga di PON XII, Yuk Kenali Fakta Cabor Tersebut!
Pebulu tangkis yang kerap di sapa Butet ini merupakan salah satu atlet yang namanya sudah mentereng di kancah dunia. Salah satu prestasi tingkat dunia yang pernah diraihnya adalah medali emas di Olimpiade Rio tahun 2016 lalu.
Terbaru, pada tahun 2022 Liliyana Natsir mendapatkan penghargaan khusus “Hall of Fame” dari Federasi Bulutangkis Dunia (BWF).
Liliyana merupakan pebulu tangkis putri kedua dari Indonesia yang berhasil meraih penghargaan tersebut setelah Susy Susanti.
5. Lindswell Kwok