PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID – Gelandang Manchester City, Kevin De Bruyne baru comeback bersama The Citizen selama sebulan. Namun kapten timnas Belgia ini harus menepi lagi. Itu karena mantan pemain Chelsea FC ini mengalami cedera hamstring.
Cedera itu didapat oleh De Bryune saaat menghadapi Burnley pada pekan lalu. Setelah bermain selama 23 menit, De Bryune harus ditarik keluar karena mengalami cedera. Musim ini memang menjadi musim yang kelam bagi De Bryune.
Pemain asal Belgia ini banyak dihabiskan dengan cedera dan masa rekoveri. Dirinya baru bermain 8 pertandingan musim ini bersama City. Selama 5 bulan dihabiskan untuk memulihkan kondisi setelah menjalani operasi. Dan baru bermain lagi pada tanggal 7 Januari 2024.
BACA JUGA:Benzema Nyaris ke Arsenal, Suarez ke Madrid
BACA JUGA:Guardiola Minta Maaf kepada Kalvin Phillips
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola memberikan konfirmasi bahwa De Bryune tidak dimainkan melawan Brentford pekan lalu karena mengalami cedera Hamstring. “Kami tidak memainkan De Bryune karena mengalami cedera hamstring,” tegas Pep Guardiola.
“Sebenarnya kondisi cederanya tidak terlalu parah namun untuk menjaga kondisi tidak mengalami cedera yang sangat parah kami memutuskan untuk tidak memainkannya. Dia juga merasa tidak nyaman dan dokter mengatakan terlalu beresiko jika dimainkan,” lanjut pelatih asal Spanyol ini.
Mantan pelatih Barcelona dan Bayern Munchen ini juga selalu berdiskusi dengan pemain sudah sembuh dari cedera termasuk dengan De Bryune.
“Kami tidak mau mengambil segala resiko untuk memainkan pemain yang tidak dalam keadaan bugar. Pemain yang baru sembuh dari cedera harus melakukan pemanasan dan akan menjadi pemain pengganti di babak kedua,” kata Guardiola.
Manchester City sendiri siap bersaing merebut juara Liga Premier Inggris. City bersaing ketat dengan Liverpool dan Arsenal. Selian itu City juga masih punya kesempatan untuk menambah trofi karena masih bermain di Piala FA dan Liga Champions musim ini.
Sama halnya dengan De Bryune, striker Manchester City, Erling Haaland juga sudah lama tidak memperkuat Manchester City. Terakhir pemain asal Norwegia tersebut bermain saat mengalahkan Aston Villa dengan skor 1-0 pada lanjutan Liga Inggris tanggal 6 Desember 2023 lalu.
Mantan pemain Borussia Dortmund itu mengalami cedera kaki dan mendapatkan perawatan intensif. Bahkan dirinya tidak main sama sekali pada Piala Dunia Antar Klub 2023 lalu di Arab Saudi.
Meski tanpa Haaland, City berhasil menjadi juara Piala Dunia Antar Klub setelah mengalahkan Fluminense dari Brasil pada final Piala Dunia Antarklub 2023.
Sekarang kondisi cedera Haaland berangsur membaik dan mulai berlatih bersama dengan Manchester City. Itu terlihat saat Manchester United melakukan pemusatan latihan di Abu Dhabi Uni Emirat Arab.