Seperti yang sudah dipaparkan di atas, jika konsumsi nanas secara berlebihan atau dalam batasan tidak normal, Ibu hamil rentan mengalami keguguran.
BACA JUGA:Prabumulih Ternyata Punya Agrowisata, Yuk Intip Proses Pembuatan Kripik Nanas Langsung dari Kebunnya
BACA JUGA:WOW! Nanas Prabumulih adalah Nanas Termanis di Indonesia? Benarkah?
Reaksi keguguran yang perlu diwaspadai yaitu kondisi kehamilan kurang dari 20 minggu.
Selain itu, bagi ibu hamil akan mengeluarkan cairan atau lendir pada vagina yang tidak normal dan rentan alami persalinan dini atau prematur.
Maka juga perlu waspada dengan timbulnya asam lambung yang membuat gangguan pencernaan. Akibatnya, Ibu hamil mengalami nyeri ulu hati.
Reaksi lain yang bisa timbul, adanya rasa gatal sekitar area mulut dan lidah. Nanas muda mengandung getah pada bagian batang dan serbuk sari atau lateks.
Tak hanya itu, jika kondisi tekanan darah dibawah 90/60 mmHg, lemas, pusing akibat kekurangan zat besi, hingga membuat otot kram dan tidak nyaman.
Ibu hamil perlu mengunjungi fasilitas kesehatan terdekat. Enzim bromelain dalam nanas muda dapat membuat pembuluh darah vena kekurangan zat tertentu.
Untuk menghindari reaksi negatif akibat nanas muda, disarankan konsumsi dalam batasan wajar, konsultasi ke dokter spesialis. Serta menjaga kebersihan nanas muda saat akan memakannya ya.
Pilih juga nanas alami dalam bentuk buah asli dan hindari yang telah diolah, karena rentan mengandung pengawet dan pewarna.
Namun jika sudah terlanjur mengonsumsi nanas muda dalam jumlah yang banyak, jangan khawatir berlebihan tentang keguguran.