Harus Tahu, Ini 6 Cara Tepat Menggunakan Body Lotion agar Hasilnya Optimal

Selasa 06 Feb 2024 - 09:00 WIB
Reporter : Englia
Editor : Englia

2. Gunakan Body Lotion secara Rutin

Cara yang juga harus kamu perhatikan dalam memakai body lotion adalah menggunakannya secara rutin, minimal 2 kali sehari setiap pagi dan sore hari. 

Pemakaian lotion yang rutin tentunya membuat produk ini bekerja maksimal dan kulit kamu bisa lembap seharian. 

Lotion yang diaplikasikan secara teratur juga dapat  menutrisi kulit menjadi lebih baik sehingga kulit menjadi cerah dan sehat.

Jika diperlukan, kamu juga bisa mengaplikasikannya secara rutin di luar waktu tersebut. 

Misalnya, pada malam hari sebelum tidur karena saat tidur adalah saat kulit beregenerasi, atau pada saat kamu berada di ruang ber-AC yang bisa menyebabkan kulit mudah menjadi kering.

BACA JUGA:5 Manfaat Tersembunyi dari Cleansing Oil, Cocok untuk Kulit Sensitif!

BACA JUGA:Kulit Berseri Tanpa Bahan Kimia: Manfaat Ajaib Markisa dalam Kecantikan, Wajib Coba Nih!

3. Aplikasikan setelah Mandi

Waktu yang paling afdol untuk mengaplikasikan body lotion adalah setelah mandi. 

Sebab,  seusai mandi pori-pori kulit dalam keadaan terbuka sehingga penyerapannya menjadi lebih baik. 

Meski demikian, pengolesan lotion tidak hanya berhenti setelah mandi. 

Ada baiknya, gunakan juga setelah kulit terkena air, seperti setelah cuci tangan karena kulit cenderung menjadi kering setelah cuci tangan.

4. Gunakan secara Menyeluruh ke Bagian Tubuh

Sejatinya, semua kulit di bagian tubuh kamu memerlukan nutrisi yang sama. 

Jadi, jangan hanya oleskan body lotion di bagian tangan dan kaki, atau bagian yang kering saja. 

Kategori :