6. Semprotan air garam dan soda kue
Cara menyembuhkan pilek selanjutnya adalah dengan menggunakan campuran air matang dengan garam dan soda kue.
Karena kedua campuran ini dapat membersihkan hidung sehingga lendir akan cepat keluar.
Cara rebus secangkir air hingga matang lalu tambahkan satu sendok teh garam dan satu sendok teh soda kue.
Tunggu hingga suhu air mencapai suhu ruangan.
Lalu, semprotkan campuran air tersebut ke hidung kamu.
7. Mengoleskan Minyak Atsiri atau essential oil
Beberapa minyak atsiri dikatakan dapat mengurangi gejala pilek dan melindungi dari infeksi virus.
Minyak atsiri yang dapat digunakan antara lain kayu putih, minyak pohon teh, cengkeh, kayu manis dan pepermin.
Selain karena wanginya yang kuat, minyak atsiri ini berguna untuk membersihkan saluran hidung, melegakan hidung tersumbat, dan meredakan sakit kepala.
8. Memasang alat Pelembab Udara
Menggunakan pelembab udara atau humidifier menjadi salah satu pilihan untuk mengobati pilek.
Gunakan pelembab udara saat kamu tidur dimalam harj.
Uap yang dihasilkan dapat membantu kamu lebih mudah bernafas san mempermudah mengencerkan lendir.
9. Perbanyak Istirahat
Cara cepat menghilangkan flu adalah dengan memperbanyak istirahat.