AI merujuk pada program komputer yang dirancang untuk meniru kecerdasan manusia.
Termasuk kemampuan pengambilan keputusan, logika, dan karakteristik kecerdasan lainnya. Ilmuwan Komputer Professor John McCarthy diketahui sebagai tokoh yang memperkenalkan konsep AI pada tahun 1956.
Saat ini, AI telah banyak digunakan di berbagai aplikasi seperti search engine, asisten virtual seperti Siri, Google Assistant, dan Cortana.
Selain itu, pengembangan AI telah mencapai tingkat yang mengagumkan, salah satunya adalah penggunaannya dalam kendaraan otonom (self-drive) yang memungkinkan kendaraan melaju dengan sendirinya tanpa campur tangan manusia.
Selain penggunaan tersebut, AI juga memiliki potensi besar untuk memajukan bidang-bidang lain seperti bidang pendidikan, kesehatan, ketahanan pangan, dan reformasi birokrasi.
Dalam bidang kesehatan, AI terus melangkah maju untuk menghasilkan alat diagnostik yang lebih akurat, merancang obat-obatan inovatif, dan memberikan perawatan yang lebih personal kepada pasien.
Di sektor transportasi sendiri, tren teknologi terbaru ini menjadi tulang punggung pengembangan kendaraan otonom atau kendaraan tanpa pengemudi.
Ini bisa membantu mengurangi kecelakaan lalu lintas yang disebabkan human error. Serta meningkatkan efisiensi transportasi melalui sistem transportasi pintar yang terus berkembang.
Keuangan juga mengalami transformasi signifikan, dengan AI menjadi kunci dalam pengembangan layanan perbankan digital yang lebih personal, deteksi penipuan yang lebih canggih, dan pengambilan keputusan investasi yang lebih cerdas.
AI bukan hanya tren teknologi masa depan, tetapi juga solusi terkini yang memberdayakan berbagai sektor untuk mencapai tingkat efisiensi, inovasi, dan layanan yang belum pernah terjadi sebelumnya.