LAHAT ,KORANSUMEKS.COM - Dua warga Kabupaten Lahat yang rela menghibahkan tanahnya untuk kepentingan bersama, akhirnya berangkat umroh. Dua warga Lahat tersebut yakni Isma (64) dan Rusmah (75). Mereka berasal dari Desa Keban Agung, Kabupaten Lahat. Bupati Lahat Cik Ujang memberikan dua warga hadiah umroh karena mereka mereka hibahkan lahan untuk kantor Camat Mulak Sebingkai. Cik Ujang mengatakan, pada tahun 2020 pernah berkunjung ke kantor camat Mulai Sebingkai dan melihat langsung lokasi mau dibuat kantor camat Mulai Sebingkai. Saat itu terkendala dengan lahan.
BACA JUGA : Mantap! Subdit Siber Polda Sumsel Kembali Ungkap Kejahatan Pedofil Rekam Video Tak Senonoh BACA JUGA : Hanya Prabumulih-PALI Tambah KursiKemudian, Cik Ujang mengintruksikan camat untuk mencari tanah. "Alhamdulillah bu Isma dan Rusmah mau menghibahkan tanah untuk kepentingan bersama," katanya kepada koransumeks.com, Rabu 8 Februari 2023. Nah, setelah kedua orang itu menghibahkan tanahnya untuk kepentingan bersama. Maka, Cik Ujang memutuskan mereka untuk diumrohkan dan diberangkatkan. "Semoga selamat sampai tujuan, sehat dan lancar ibadahnya serta mambrur," tegas Cik Ujang. Cik Ujang juga meminta agar keduanya juga mendokan Bupati Lahat dan Pemkab Lahat. Agar membangun Kabupaten Lahat dari desa ke kota lancar aman, damai, sehat dan amanah. "Tidak ada halangan rintangan selama menjadi bupati. Kedepanya makin sukses program pak bupati dapat terealisasi semua," tutup Cik Ujang. (gti/rip/koransumeks.com)
Kategori :