Keris Kyai Carubuk, Pusaka Ageman Sunan Kalijogo yang Menyulut Islamisasi Pulau Jawa

Rabu 24 Jan 2024 - 15:50 WIB
Reporter : Izul
Editor : Rian Sumeks

SUMATERAEKSPRES.ID - Sebuah perbincangan menarik mengenai Keris Kyai Carubuk, sebuah artefak bersejarah dengan dapur keris khas yang mengundang ketertarikan.

Dapur keris ini dikenal sebagai "carubuk," yang memiliki makna spiritual dalam budaya Jawa.

Keris Kyai Carubuk diyakini sebagai salah satu pusaka ageman Sunan Kalijaga, tokoh ulama terkemuka di Pulau Jawa.

Dapur keris carubuk ini telah mencuri perhatian banyak pencinta spiritual dan kolektor senjata pusaka. Mahakarya ini adalah hasil karya Empu Supo Mandrangi, yang juga menciptakan Keris Kyai Sengkelat.

BACA JUGA:Menelisik Lebih Dalam Tuah Keris Pulageni Ageman Sang Arjuna

BACA JUGA:Mengenal Keris Singo Barong, Dapur Keris Paling Dicari yang Memiliki Tuah dan Filosofi Luar Biasa!

Sebagai pusaka peninggalan Kerajaan Majapahit, Keris Carubuk memiliki kisah menarik.

Legenda menyebutkan bahwa Sunan Kalijogo memesan keris ini kepada Empu Supo Mandrangi dengan memberikan besi sekecil biji kemiri.

Empu Supo kemudian menciptakan keris yang menyerupai pedang suduk. Senang dengan hasilnya, Sunan Kalijogo memberi nama keris tersebut Kyai Carubuk.

Kisah ini menegaskan bahwa Keris Kyai Carubuk bukan hanya sebuah senjata pusaka, tetapi juga membawa nilai-nilai spiritual dan sejarah.

BACA JUGA:Asal Usul Keris Kalamunyeng, Pusaka Legendaris Sunan Giri

BACA JUGA:Menelisik Filosofi Keris Buntel Mayit dan Pamornya yang Menyeramkan

Dalam catatan sejarah, keris ini menjadi populer pada masa masuknya agama Islam ke Pulau Jawa pada abad ke-7 Masehi.

Sunan Kalijogo, sebagai seorang ulama yang gigih, menghadapi tantangan dalam memperkenalkan Islam kepada masyarakat Jawa yang sebagian besar beragama Hindu.

Melalui metode akulturasi budaya dan agama, Sunan Kalijogo berhasil menyatukan budaya Jawa dengan ajaran Islam.

Keris Kyai Carubuk menjadi salah satu simbol dari upaya ini, mengalami akulturasi yang mencerminkan keberhasilan Islamisasi di Pulau Jawa.

BACA JUGA:Tak Hanya Cantik, Keris Kyai Tenggara Milik Jokowi Juga Memiliki Filosofi Mendalam untuk Indonesia

BACA JUGA:Mengenal Lebih Dekat Perbedaan Keris Karmadikan dan Keris Sepuh, Mana yang Lebih Eksotis?

Keris Kyai Carubuk kemudian menjadi senjata pusaka yang diakui kehebatannya.

Sultan Hadiwijaya, yang lebih dikenal sebagai Joko Tingkir, menggunakan keris ini dalam pertempuran melawan Arya Penangsang yang memiliki Keris Setan Kober.

Kategori :