Ingin Tanaman Anda Berbuah, Ini Metode yang Bisa Dilakukan

Senin 22 Jan 2024 - 16:47 WIB
Reporter : Srimulat
Editor : Srimulat

Cara ini harus dilakukan dengan sangat hati hati karena jika terjadi kesalahan sedikit saja maka tanaman akan menjadi terluka dan bisa menyebabkan tanaman menjadi mati. Pada saat tanaman dilukai maka akan terjadi hambatan pada proses pengangkutan zat makanan yang berasal dari hasil fotosintesis.

Hal ini dapat menyebabkan terjadinya pemusatan zat makanan pada cabang dan daun yang kemudian diikuti dengan proses tanaman berbunga hingga pada akhirnya tanaman akan berbuah.

BACA JUGA:Berkah Musim Kemarau, Durian Spesial Berbuah di Muratara

Proses Melukai Tanaman Yang Benar adalah sebagai berikut :
Bagian kulit batang tanaman di gores seperti proses pencangkokan, dimana kambium tanaman dihilangkan dengan cara melingkar dan dengan ukuran lebar 10 – 20 cm.

Kulit batang tanaman di cacah dengan cara yang tidak beraturan. Gunakan cat, ter, atau parafin untuk menutupi bekas luka dengan cara dioleskan. Hal ini bertujuan untuk menghindari infeksi yang dapat menyerang luka tanaman.

Lakukan pengerokan tanaman tepat di bagian kulit batangnya agar terjadi hambatan dalam proses pengangkutan zat tepung. Cara ini bertujuan untuk merangsang tumbuhnya bunga.Setelah proses pengerokan, pembuahan akan terjadi pada saat 4 – 5 bulan yang akan datang.

Metode pemotesan tunas cabang
Metode ini hampir sama dengan metode pemangkasan, namun metode ini hanya terfokus pada ujung tunas saja

Tujuan dari metode ini yaitu untuk menghambat terjadinya pertumbuhan pada tunas yang dapat menyebabkan ukuran cabang tunas semakin memanjang. Dengan metode ini maka zat makanan yang seharusnya digunakan untuk pertumbuhan cabang tunas dapat dicegah hingga terjadi penimbunan yang kemudian digunakan untuk pertumbuhan daun.

Perundukan
Perundukan merupakan teknik untuk merangsang munculnya bunga dengan cara melengkungkan cabang tanaman ke arah bawah sehingga penghambatan aliran fotosintat dari daun ke akar, dan hara tersebut akan terkonsentrasi dan digunakan untuk pembentukan bunga.

Repotting
Repotting adalah menganti media tanam dalam pot dengan media baru dengan tujuan memperbaiki unsur hara pada media tanam, umumnya repotting dapat dilakukan pada saat tanaman sudah berusia 1 tahun. Saat repotting dilakukan pula pemangkasan akar karena berguna untuk merangsang terjadinya pembungaan. (*)

Kategori :