PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Badan Narkotika Nasional (BNN) merupakan sebuah lembaga non kementerian.
Dipercayakan dengan tanggung jawab utama untuk mencegah dan memberantas penyalahgunaan serta peredaran gelap berbagai jenis narkotika, psikotropika, prekursor, dan zat adiktif di seluruh wilayah Indonesia.
BNN tidak hanya beroperasi di tingkat nasional, melainkan juga memiliki perwakilan di setiap Provinsi dan Kabupaten/Kota.
BACA JUGA:Dibutuhkan Talenta Terbaik, PT Kimia Farma Tbk Buka Lowongan untuk Berbagai Posisi, Segera Daftar!
Keberadaan BNN dilengkapi dengan kewenangan untuk melakukan penyelidikan dan penyidikan terhadap tindak pidana yang berkaitan dengan narkotika dan prekursor narkotika.
Dalam informasi terbaru dari akun resmi Instagram, @infobnn_prov_riau, Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Riau tengah membuka lowongan kerja untuk posisi Security.
Persyaratan bagi para pelamar tercantum sebagai berikut:
- Calon berjenis kelamin laki-laki
- Pendidikan minimal SMA atau setara
- Usia maksimal 27 tahun
- Tinggi badan minimal 165 cm
- Memiliki sertifikat Gada Pratama
- Sehat jasmani, tanpa tato dan bertindik
- Bersedia bekerja dalam shift