MARTAPURA, SUMATERAEKSPRES.ID - Gerakan Sumsel Mandiri Pangan (GSMP) dicontohkan tokoh Kabupaten OKU Timur. Dia adalah HM Kholid Mawardi, bupati OKU Timur periode 2016-2021. Di pekarangan rumahnya yang cukup luas, terdapat berbagai macam tanaman buah dan sayuran.
Beragam tanaman ini dikelola sang mantan bupati bersama sang istri. Keduanya memanfaatkan waktu luang disore hari dengan bercocok tanam.
Kini, sekeliling rumahnya tampak menghijau dengan berbagau tanaman yang bermanfaat dan memberikan hasil. Seperti mangga, alpukat dan tanaman lainnya.
Tak hanya buah-buahan, di lahan pekarangannya juga ada beragam sayur mayur. Seperti kacang sayur, timun, hingga cabai. Selain itu ada juga tanaman umbi rambat. Selain memberi motivasi terkait memanfaatkan perkarangan untuk bertanam, HM Kholid juga sebenarnya punya cita-cita di OKU Timur ada agrowisata.
Cita-citanya ini dimulai dari perkarangan rumahnya. Lalu ada juga beberapa kebun miliknya. Misalnya di kebunya yang ada di Bunga Mayang sudah menanam durian jenis musang king, alpukat dan sebagainya. ‘’Saya berharap di wilayah Martapura, Jayapura, dan Bunga Mayang agar bisa menjadi pusat pengembangan buah-buahan seperti durian dan alpukat. Dua tanaman buah itu cocok di tiga kecamatan itu karena pegunungan," kata Kholid.
Intinya membuat tanaman percontohan bagi masyarakat OKU Timur. ‘’Di OKU Timur juga cocok ditanam jeruk. Jeruk ini kelebihanya jumlah produksi tinggi, selalu berbuah. Namun kekurangan harga rendah,’’ ujarnya. (lid)