JOGJAKARTA - Liburan ke luar negeri semakin menggoda dengan Batik Air. Saat ini terbuka peluang fantastis bagi wisatawan dari Jogjakarta, Solo, Semarang (JOGLOSEMAR), dan sekitarnya.
Melalui Bandar Udara Internasional Yogyakarta Kulonprogo (YIA), Batik Air menghadirkan pengalaman bepergian yang menyenangkan dengan rute multicity yang menghubungkan wilayah-wilayah tersebut langsung (direct flight) ke Kuala Lumpur, Malaysia.
Untuk rute Jogjakarta Kulonprogo (YIA)-Kuala Lumpur (KUL) Batik Air ID-7187 terbang pukul 07.00 WIB dan tiba 10.20 MYT pada Selasa, Kamis dan Sabtu.
Sedangkan dari Kuala Lumpur (KUL)-Jogjakarta Kulonprogo (YIA), Batik Air ID-7186 terbang pukul 11.05 MYT dan tiba 12.20 WIB, setiap Selasa, Kamis dan Sabtu.
BACA JUGA:Pesona Banyuwangi Buat Batik Air Re-Operate. Ini Jadwal dan Jam Terbang Langsung dari Jakarta
BACA JUGA:Warga Padang Auto Senyum, Liburan ke Tokyo dengan Batik Air Hanya Rp 6,3 Juta, Negara Lain juga Murah Lho!
“Keuntungan traveling ke luar negeri semakin terasa dengan konsep multicity dari Batik Air,” ujar Corporate Communications Strategic of Batik Air, Danang Mandala Prihantoro.
Penerbangan dari Jogjakarta dengan singgah di Kuala Lumpur membuka pintu akses ke lebih dari 40 kota terkemuka di berbagai negara.
Di antaranya Vietnam, Thailand, Arab Saudi, Uni Emirat Arab, Jepang, Korea Selatan, Taiwan, Hong Kong, Tiongkok, Australia, Selandia Baru, Sri Lanka, Maladewa, Bangladesh, Pakistan, Nepal, India, dan destinasi menarik lainnya.
Pusat transit di Kuala Lumpur memberikan kesempatan bagi wisatawan untuk menjelajahi dan mengalami keunikan kota sebelum melanjutkan perjalanan mereka.
BACA JUGA:Daftar Harga Tiket Pesawat Batik Air untuk Rute Luar Negeri, Yuk Tentukan Rencana Liburanmu!
BACA JUGA:Batik Air Pacu Konektivitas Destinasi Wisata
Menurut Danang, konsep multicity memberikan wisatawan fleksibilitas untuk menjelajahi lebih dari satu kota atau negara dalam satu perjalanan.
Nilai lebihnya, membantu para pelancong membuat itinerary yang sesuai dengan preferensi dan minat mereka.
Kemudahan proses pemesanan tiket pesawat dan mengelola perjalanan melalui layanan terpadu dengan aplikasi BookCabin.
Wisatawan dapat dengan mudah memesan tiket pesawat, mengatur akomodasi, dan melakukan check-in online melalui satu platform, memastikan pengalaman perjalanan yang lancar.
BACA JUGA:Lion Air Luncurkan Penerbangan Umrah Langsung dari Palembang ke Madinah Tanpa Transit
Ada pun untuk penawaran tiket hemat pergi pulang (PP) Kuala Lumpur, Malaysia mulai dari Rp 1,8 juta.
Untuk tiket hemat pergi pulang Guangzhou, Tiongkok mulai dari Rp 3,7 juta.
Sedangkan tiket hemat pergi pulang Taipei, Taiwan mulai dari Rp 3,9 juta.
Untuk tiket hemat pergi pulang Hong Kong mulai dari Rp 4,5 juta.
BACA JUGA:Kesempatan Karir Menjanjikan, Lion Air Group Buka Penerimaan untuk Posisi Berikut
BACA JUGA:INFO LOKER: Lion Air Group Buka Lowongan Pramugari dan Pramugara. Buruan Daftar Yuk!
Kemudian, tiket hemat pergi pulang Seoul, Korea Selatan mulai dari Rp 5,5 juta.
Ada pun tiket hemat pergi pulang Tokyo, Jepang mulai dari Rp 7,5 juta.
Lalu, tiket hemat pergi pulang Tashkent, Uzbekistan mulai dari Rp 13,5 juta (terbang mulai 15 Desember 2023).
Sementara tiket hemat pergi pulang Istanbul, Turki mulai dari Rp 15 juta (terbang mulai 9 Februari 2024).
BACA JUGA:Bergabunglah! Lowongan Pramugara dan Pramugari Lion Air Group, Ini Syarat dan Kualifikasinya
BACA JUGA:Loker Terbaru Datang dari Lion Air Group, Terima Lulusan SMA SMK, Ini Posisinya
Ada juga penawaran menarik berupa paket hemat pergi pulang dan menginap selama 3 hari 2 malam. Berapa tarifnya?
Untuk Kuala Lumpur, Malaysia mulai dari Rp 1,9 juta. Ke Bangkok, Thailand mulai dari Rp 3,2 juta. Sedangkan Guangzhou, Tiongkok: mulai dari Rp 4,3 juta.
Lalu, paket hemat pergi pulang Taipei, Taiwan mulai dari Rp 4,3 juta. Ke Hong Kong mulai dari Rp 5 juta. Untuk ke Seoul, Korea Selatan: mulai dari Rp 5,9 juta. Terakhir ke Tokyo, Jepang mulai dari Rp 8 juta.
“Jangan lewatkan kesempatan untuk menjelajahi dunia dengan Batik Air dan BookCabin. Temukan pengalaman liburan yang tak terlupakan dan nikmati kemudahan dalam merencanakan perjalanan global,” pungkas Danang.(*/)