Setelah menyelesaikan wajib militer, Yang Se Jong membuat comeback yang sangat dinantikan dalam drama Korea ini.
Dalam 'Donna', ia memerankan karakter bernama Lee Jun Woo, seorang mahasiswa biasa yang memiliki kepribadian hangat dan baik hati.
Kehidupan Lee Doona, karakter Bae Suzy, menjadi sumber penasaran utama bagi karakternya, sehingga akan menarik untuk melihat dinamika antara keduanya.
Bae Suzy sebagai Cewek Red Flag
Bae Suzy mengambil peran yang berbeda dari yang biasanya kita lihat darinya. Kali ini, ia memerankan karakter cewek red flag, yang suka merayu dan memulai perasaan duluan.
Lee Donna, karakter yang diperankannya, adalah seorang idol K-pop terkenal yang memutuskan untuk menjadi mahasiswa dan tinggal di apartemen bagian bawah.
Transformasi karakter ini pasti akan menjadi sorotan utama, dan kita tidak sabar melihat Bae Suzy dalam peran yang berbeda.
'Donna' adalah hasil karya sutradara Lee Jeong Hyo, yang sebelumnya sukses menggarap beberapa drama Korea populer, termasuk 'Crash Landing on You', 'Romance is a Bonus Book', dan 'Life on Mars'.
BACA JUGA:Drama Korea Terbaru Celebrity, Mengungkap Kekejaman Dunia Para Influencer
Dengan portofolio yang mengesankan, kita dapat berharap bahwa 'Donna' akan memiliki arahan yang cemerlang dan menghibur.
Jadi, apakah Anda siap untuk menjelajahi kisah romantis dan komedi yang unik dalam 'Donna'? Dengan adaptasi dari webtoon populer, dua pemeran utama yang sangat berbakat, dan sutradara berpengalaman di belakang layar.
Drama ini memiliki semua potensi untuk menjadi tontonan yang menghibur. Jangan lewatkan tayangan perdana 'Donna' malam ini di platform streaming favorit Anda!