Prihatin dan Rasakan Duka Mendalam

Minggu 10 Sep 2023 - 19:04 WIB
Reporter : Edi Purnomo
Editor : Edi Purnomo

*Urus Dokumen Para Korban Kebakaran 3-4 Ulu

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID – Sebagai bentuk nyata peduli masyarakat, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Palembang, Drs Ratu Dewa MSi meninjau langsung sekaligus memberikan sejumlah bantuan kepada para korban kebakaran di Kelurahan 3-4 Ulu, RT 45 RW 13, Kecamatan Seberang Ulu (SU) 1, Minggu (10/9).

Kebakaran yang terjadi beberapa waktu di kelurahan ini menghanguskan sebanyak 20 rumah dengan rincian 35 KK dan 133 jiwa.

Perasaan sedih dan prihatin terlihat jelas di wajah Ratu Dewa saat melihat lokasi kebakaran dan para korban.

Ia turut merasakan duka mendalam seperti apa yang dirasakan para korban. Dia mengungkapkan pasca terjadinya kebakaran ia langsung berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait.

"Kita koordinasi dengan Pak Camat. Camat langsung berkoordinasi dengan warga yang terdampak.

Kita turut prihatin, peduli, dan berbagi dengan apa yang benar-benar mereka butuhkan, di antaranya dari komunitas ASN dan non PNSD bersepeda yang tergabung dari beberapa Dinas di Pemkot Palembang," ujar Sekda.

Bersama Komunitas King Bynon, ada pun bantuan yang diberikan Sekda kemarin meliputi sejumlah gentong air, kompor, tabung gas, serta beberapa bantuan lainnya.

"Semoga ini dapat meringankan beban bagi masyarakat yang terdampak musibah dan mudah-mudahan dapat bermanfaat," bebernya.

Ratu Dewa pun menginstruksikan dinas terkait untuk melakukan pendataan dan membantu para korban agar mudah dalam mengurus dokumen-dokumen yang sudah hangus terbakar.

"Begitu saya mendapat laporan saat terjadinya kebakaran, langsung saya instruksikan Kadisdukcapil, PDAM, dan Dinas Pendidikan dan OPD terkait agar proaktif mendata kebutuhan yang ada di masyarakat.

Di antaranya KTP yang hilang atau terbakar, dokumen pendidikan, ijazah, dan lain sebagainya untuk segera dibuat surat keterangan," tutupnya. (tin/fad)

Tags :
Kategori :

Terkait