Kinerja Teladani Semangat Pahlawan

Selasa 24 Jan 2023 - 19:54 WIB
Reporter : admin
Editor : admin

PALEMBANG – "Pahlawan merupakan contoh dan suri tauladan yang baik dan harus bisa kita implementasikan dalam sikap dan kinerja kita.” Pesan itu disampaikan Kakanwil Kemenkumham Sumsel, DR Ilham Djaya SH MH MPd usai prosesi tabur bunga didampingi pimpinan dan pegawai Kantor Imigrasi Kelas I TPI Palembang di TMP Ksatria Ksetra Siguntang, kemarin (24/1). Gelaran ini dalam rangka menyambut puncak Hari Bhakti Imigrasi (HBI) ke-73 yang jatuh pada 26 Januari 2023.

Karenanya, dia mengingatkan segenap insan Imigrasi selalu dan setiap saat meneladani sikap dan perilaku para pahlawan dan melaksanakan tugas keseharian. “Momen ini juga punya arti penting, bagaimana kita mengabdi dan berjuang di negeri tercinta dengan melaksanakan tugas dan amanah yang ada sebaik mungkin,” tuturnya.

Seperti para pahlawan yang rela mengorbankan waktu, harta, dan jiwa sekalipun untuk kemerdekaan dan mempertahankan kemerdekaan ini. “Jadi ini saatnya, semangat dan jiwa pahlawan terpatri dalam kinerja kita," sebutnya. Tak hanya itu saja, Imigrasi sebagai petugas terdepan di pintu gerbang negara tercinta, tentu ini bukan tugas mudah. Apalagi era teknologi seperti saat ini mutlak harus menguasai hal tersebut.

Sementara, pencabutan PPKM tentu berdampak pada aktivitas masyarakat, baik warga Indonesia yang akan pergi ke luar negeri maupun WNA yang datang berkunjung ke Indonesia tak terkecuali Palembang. “Hal ini menuntut kita selalu sigap dan cekatan. Kita merupakan pintu gerbang yang jadi perhatian. Baik mendeteksi kedatangan atau keberangkatan," ulasnya. Hal tersebut juga akan mendorong keberangkatan jemaah umroh langsung dari Palembang ke Tanah Suci, begitupula haji.  "Umroh langsung dari Palembang sangat baik. Kita pasti berikan kinerja maksimal," tegasnya diamini Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Palembang, M Ridwan.

Kadiv Imigrasi Kanwil Kemenkumham Sumsel, Herdaus mengatakan seiring dibuka kembali dan dicabutnya status PPKM akan berdampak luas bagi masyarakat. Mulai dari semakin banyak WNA masuk atau WNI ke luar negeri. Di saat itu, peran Imigrasi menjadi yang terdepan. (afi/fad)

Tags :
Kategori :

Terkait