Istri Mantan Bupati OI Bertarung pada Dapil Sumsel 2. Intip LHKPN-nya

Sabtu 26 Aug 2023 - 23:38 WIB
Reporter : Martha
Editor : Martha

PALEMBANG – Anggota DPRD Provinsi Sumsel lainnya yang juga maju sebagai caleg DPR RI adalah Hj Meli Mustika. Ia merupakan istri dari mantan Bupati Ogan Ilir H Ilyas Panji Alam. Purna bakti sebagai Ketua TP PKK Kabupaten Ogan Ilir pada 2021 lalu. Hj Meli yang kini termasuk dalam anggota Badan Anggaran (Banggar) itu mencoba peruntungan ke Senayan dari daerah pemilihan (Dapil) Sumsel 2. Sama dengan Wakil Ketua DPRD Sumsel HM Giri Ramanda N Kiemas. Sama-sama dari PDI Perjuangan. BACA JUGA : Perjuangkan Infrastruktur, Percepat Pertumbuhan Ekonomi https://sumateraekspres.bacakoran.co/?slug=perjuangkan-infrastruktur-percepat-pertumbuhan-ekonomi/ Dengan majunya dua kader terbaik ini, partai berlambang banteng moncong putih berusaha mengamankan minimal satu kursi dari Dapil Sumsel 2. Namun, langkahnya tentu tidak ringan, Sebab, ia setidaknya harus bersaing dengan tujuh anggota DPRD Sumsel lainnya yang juga mengincar kursi DPR RI. Belum lagi persaingan dengan 15 anggota DPR RI yang juga akan maju kembali untuk duduk di Senayan. kemudian, ada puluhan nama-nama top dan beken lain dari Sumsel yang juga ingin bertarung dalam Pileg 2024. Hj Meli sendiri latar belakangnya seorang pengusaha di bidang property dan perkebunan. Tak heran, dari sisi harta kekayaannya lumayan banyak. Dari laman elhkpn kpk, tercatat Rp8.885.343.966. Hampir semua harta kekayaan Hj Meli berupa aset tanah. Nilainya mencapai Rp8.070.150.960. BACA JUGA : Dua Periode DPRD Sumsel, Kartika Sandra Desi Maju DPR RI. Ini Sosoknya https://sumateraekspres.bacakoran.co/?slug=dua-periode-dprd-sumsel-kartika-sandra-desi-maju-dpr-ri-ini-sosoknya/ Tanah itu tersebar pada 62 lokasi. Di mana 43 lokasi tanah itu berada di wilayah Kabupaten OKI. Lalu 9 lainnya di Ogan Ilir, 9 lagi di Palembang dan satu di Tangerang. Aset tanah yang nilainya paling tinggi ada di Ogan Ilir Rp3,6 miliar dan Palembang Rp2,2 miliar. Untuk alat transportasi dan mesin yang dilaporkan di LHKPN nilainya Rp225 juta. Rinciannya, movil Avanza Velox Rp125 juta dan mobil Agya Rp70 juta serta mobil Jeep Rp60 juta. Ada pun harta bergerak lainnya Rp110 juta. Sementara kas dan setara kas yang tercatat dalam publikasi LHKPN 2022 itu Rp450.193.006. (*/)

Tags :
Kategori :

Terkait