Makan Pindang 8.000 Porsi

Sabtu 26 Aug 2023 - 20:37 WIB
Reporter : dedesumeks
Editor : dedesumeks

Rayakan HUT RI

MUARA ENIM - SUMATERAEKSPRES.ID - Masyarakat Kabupaten Muara Enim, menyantap 8.000 porsi pindang sambil dihibur penyanyi dangdut Wulan KDI. Masih dalam rangka peringatan HUT Ke-78 Kemerdekaan RI, digelar Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (Iwapi) Muara Enim dan Pemkab Muara Enim.
“Ini juga berkolaborasi dengan beberapa perusahaan. Seperti PTBA, BSB, PT Tel, dan masih banyak lagi,” terang Plt Bupati Muara Enim, Ahmad Usmarwi Kaffah SH LLM LLM PhD, dalam acara yang berlangsung di Plaza GOR Muara Enim, Sabtu (26/8).
Dari makan pindang gratis sebanyak 8.000 porsi ini, mendapatkan penghargaan Rekor Muri.
“Dengan adanya Rekor Muri ini juga menjadi simbol kebersamaan kita. Karena sebenarnya bukan hanya 8.000 porsi. Tapi dilebihkan, 8.100 porsi. Agar semua masyarakat bisa menyantapnya,” ulasnya.
Ketua IWAPI Muara Enim, dr Novi Triana, menjelaskan makan pindang sebanyak 8.000 porsi ini bertujuan untuk meningkatkan kecintaan terhadap Indonesia, khususnya Muara Enim. "Kami berharap setiap kegiatan yang dilaksanakan, memberikan manfaat dan dampak yang positif bagi masyarakat," harapnya. (way/air)  
Tags :
Kategori :

Terkait