Cari Pekerjaan dengan Benefit Beasiswa? Bank Muamalat Tawarkan Peluang Kerja Menarik, Simak Syarat dan Penempatannya!
SUMATERAEKSPRES.ID - Bank Muamalat merupakan salah satu bank syariah pionir di Indonesia, yang berdiri pada tanggal 1 November 1991 setelah mendapatkan persetujuan dari MUI dan Pemerintah Republik Indonesia.
Bank ini berkomitmen untuk menjalankan seluruh operasional perusahaannya berdasarkan prinsip-prinsip syariah.
Sebagai bank syariah pertama di Indonesia, Bank Muamalat terus mengembangkan layanan terbaik untuk nasabahnya.
Saat ini, PT Bank Muamalat Indonesia Tbk membuka peluang kerja menarik untuk 2 posisi, di antaranya adalah:
BACA JUGA : Lulusan SMA/SMK Bisa Daftar, BCA Buka Lowongan Magang Bakti, Dapat Gaji dan Beasiswa
1. Customer Service Development Program
Posisi ini terbuka untuk pria dan wanita dengan usia maksimal 25 tahun. Kualifikasi lainnya meliputi penampilan menarik, pendidikan minimal D3/S1, tinggi badan minimal 160 cm untuk pria dan 155 cm untuk wanita.
Memiliki keterampilan berorientasi pelayanan yang tinggi, kemampuan komunikasi yang baik, dan keahlian dalam menjual.
Beberapa benefitnya yakni uang saku, tunjangan transportasi, tunjangan frontliner, BPJS, THR, dan kesempatan untuk mendapatkan beasiswa.
BACA JUGA : Lowongan Kerja BUMN PT ASDP Indonesia Ferry (Persero), Terima Lulusan SMA/SMK/Sederajat, Segera Lamar Sebelum Tutup
Penempatan tersedia di berbagai cabang, seperti Palembang, Banjarmasin, Yogyakarta, Samarinda, dan lainnya.
2. Mulia Teller
Posisi ini tersedia untuk pria dan wanita dengan usia maksimal 23 tahun. Kualifikasi lainnya mencakup penampilan menarik, pendidikan SMA/SMK/MA atau maksimal D3.
Tinggi badan minimal 160 cm untuk pria dan 155 cm untuk wanita. Keterampilan berorientasi pelayanan dan kemampuan komunikasi yang baik.
Tags :
Kategori :