Polda Sumsel Umumkan Hasil Kelulusan Tamtama Polri

Minggu 23 Jul 2023 - 23:13 WIB
Reporter : Edi Purnomo
Editor : Edi Purnomo

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Polda Sumsel melalui Biro SDM menggelar pengumuman kelulusan Tantama Brimob dan Polairud di Auditorium lantai 7 Gedung Utama Presisi Polda Sumsel , Jumat (21/7).

Pengumuman kelulusan Tamtama Brimob dan Polairud digelar dalam sidang kelulusan Tamtama Polri yang dipimpin Karo SDM Polda Sumsel  Kombes Pol Sudrajad Hariwibowo,SIK,MSi, mewakili Kapolda Sumsel Irjen Pol A.Rachmad Wibowo SIK.

Kabid Humas Polda Sumsel Kombes Pol Supriadi melalui Kasubbid Penmas AKBP Hj Yenni Diarty,SH menyebut,  hasil  kelulusan Tamtama Polri di Auditorium lantai VII  gedung utama Presisi Polda Sumsel.

Diperoleh hasil  peserta yang hadir dalam kegiatan sidang kelulusan penerimaan Tamtama Polri T.A. 2023.

Meliputi, peserta yang  berjumlah 131 orang yang terdiri dari Tamtama Brimob  sebanyak 130 orang dan Tamtama Polair sebanyak 1 orang.

“Sementara, untuk Lulusan terpilih Tamtama Polri Gelombang II T.A. 2023 meliputi Tamtama Brimob : 83 peserta ,Kuota Khusus     1 peserta sedangkan Tamtama Polair 1 peserta,” tukasnya.

Sedangkan untuk Lulusan terpilih Tamtama Polri Gelombang I T.A. 2024, sebagai berikut :

* Tamtama Brimob 46 peserta. Dan tanggal 22 Juli 2023 kemarin Pelaksanaan keberangkatan Tamtama Gel II TA 2023 menuju Pusdik Brimob Pusdik Polair.

” Casis Tamtama Brimob  diberangkatkan menuju tempat pendidikan di Pusdik Brimob di Watu Kosek Jawa Timur," kata Yenni .

Sedangkan untuk calon Tamtama Polairud yang lulus sebanyak 1 orang diberangkatkan menuju Pusdik Polairud di Pondok Dayung, Jakarta.Sesuai petunjuk dan arahan dari Mabes Polri.

Salah seorang Tamtama Brimob terlihat membawa spanduk bertuliskan “ Alhamdulillah Ya Allah Ayah-Ibuk Anakmu lulus jadi Polisi (brimob).

Saya bukan  dari keluarga Polisi tapi keluarga polisi akan terlahir dari saya,” tulis Dewa Genta Buana.(ril/kms/lia)

Tags :
Kategori :

Terkait