*Giliran Harga Cabai Burung Naik
PALEMBANG- Minggu ini, harga beberapa kebutuhan pokok di pasaran terpantau fluktuatif. Ada beberapa komoditi yang mengalami penurunan harga seperti telur dan daging ayam. Namun ada pula yang mengalami kenaikan seperti bawang merah."Harga telur Rp 26 ribu per kilo. Alhamdullilah turun dari sebelumnya Rp 28.000,”ujar Koko pedagang telur di pasar 26 ilir yang biasa dipanggil para pembeli, kemarin (19/1). Menurutnya, harga telur ini sudah naik sejak awal November, kemudian turun di angka Rp 25 ribu perkilo dan kemudian naik lagi.Menurut dia, harga telur naik sudah dari agen. "Harga agen juga naik. Mau tidak mau kita juga naik harganya,"ungkapnya seraya menyebutkan kalau soal stok dipasaran masih aman. "Kalau telurnya masih ada dan banyak di agen. Tapi kalau kita ambil untuk jual sesuai permintaan pelanggan saja, nggak ada stok banyak,"katanya. Sementara harga ayam potong kini di kisaran harga Rp 26 ribu per kilo. " Harga ayam sempat naik saat jelang tahun baru Rp34.000 per kilo"ujar Boby pedagang di Pasar 26 ilir, seraya mengatakan harga pagi dan siang berbeda pagi lebih mahal dari siang. "Sejauh ini untuk pasokan masih sama, belum mengalami kanaikan permintaan dari masyarakat,"jelas bapak dua anak yang mengaku sudah berjualan sekitar 14 tahun.
Di Pasar Pal 5, telur ayam dijual Rp26 ribu per kilo. Menurut Suki, pedagang telur di pasar ini, harga telur memang sempat naik menjelang tahun baru kemarin.” Namun saat ini harganya perlahan turun,” katanya.Harga ayam potong di Pasar Pal 5 juga turun menjadi Rp26.000 per kilo, kemarin. Menurut pedagang ayam potong Pasar Pal 5 Ati, beberapa hari lalu, harga ayam potong sempat menyentuh harga Rp28.000 per kilo. “Kami pedagang kalau harga ayam naik ya ikut naik, kalau turun ya ikut turun,” katanya. Sementara Eni (55), pedagang sayur di Pasar 26 ilir mengaku, harga cabai masih normal. Cabai merah sekarang Rp 40 ribu per kilo dan cabai burung Rp 50 ribu per kilo. Dan cabai rawit yang sempat di harga Rp70 ribu per kilo kini turun jadi Rp50 ribu per kilo. "Harga ini normal, memang naik dari biasanya tapi ini sudah sejak satu bulan lebih harga seperti ini,"ujar pedagang yang mengaku sudah jualan sekitar 20 tahun.
Harga bawang merah juga mengalami kenaikan menjadi Rp40ribu per kilo dari sebelumnya di kisaran Rp32 ribu per kilo. Sementara untuk bawang putih masih stabil "Hari ini (kemarin,red) bawang putih Rp 24 ribu perkilo,"terangnya seraya mengatakan untuk harga sayur-sayuran masih stabil juga. Seperti kentang Rp 12 ribu per kilo dan wartel juga Rp 12 ribu. "Sawi pahit Rp 10 ribu per kilo. Kol Rp 12 ribu pe rkilo, timun Rp 8 ribu per kilo. Kembang kol Rp 20 ribu per kilo,"sebutnya.Sementara, pedagang ikan giling di Pasar 26 ilir, Nia mengatakan, untuk harga ikan giling saat natal dan tahun baru tidak mengalami kenaikan. Harga ikan giling Tenggiri Rp 36 ribu perkilo, ikan giling kacang-kacang Rp 38 ribu perkilo, ikan giling kakap super Rp 38 ribu per kilo, ikan sarden giling Rp 24 ribu per kilo, ikan giling kakap super nomor dua Rp 34 Ribu per kilo. "Harga ikan giling ini dak biso diprediksi naik turunnya. Namun, saat ini (kemarin,red) harga normal belum ada kenaikan,"tutupnya.(yud/nni/lia)
Kategori :