Parit Tak Bisa Tampung Air

Senin 19 Jun 2023 - 19:37 WIB
Reporter : Muhajir Sumeks
Editor : Muhajir Sumeks

PRABUMULIH - Hujan deras yang mengguyur Kota Prabumulih sejak pukul 02.00 hingga pukul 06.00 WIB, Senin (19/6) dini hari membuat sejumlah permukiman warga terendam. Salah satunya, warga Kelurahan Gunung Ibul, Kecamatan Prabumulih Timur, Kota Prabumulih. ‘’Di sini ada 41 rumah warga yang terendam air alias banjir” ujar Lurah Gunung Ibul, Fitriyadi dibincangi Senin (19/6). Pihaknya sudah mendatangi rumah warga yang terendam. “Rumah warga yang terendam ini, rata-rata berada di Gang Sawo, RT 1, RW 1, Kelurahan Gunung Ibul,” sebutnya. Dari hasi kunjungan tersebut, lanjutnya, banjir ini terjadi akibat tingginya debit air karena intensitas hujan yang cukup deras dan lama, ditambah dengan parit yang tidak bisa menampung air. “Beruntung, di pagi hari genangan air sudah mengalir kembali,” lanjutnya. (chy)

Tags :
Kategori :

Terkait