BANK SUMSEL BABEL RAIH BEST OF THE BEST PADA BUMD ENTREPRENEURAL AWARDS 2023

Minggu 18 Jun 2023 - 22:02 WIB
Reporter : Widhy Sumeks
Editor : Widhy Sumeks

Menutup semester pertama di tahun 2023 ini, Bank Sumsel Babel Kembali mencatatkan peghargaan nasional untuk kategori BUMD se-Indonesia. Bertempat di Grand Atrium Kota Kasablanca Jakarta, (14/6), Bank Sumsel Babel meraih Best Of The Best BUMD tahun 2023. Tidak hanya itu saja, atas kesuksesan Bank kebanggaan masyarakat Sumatera Selatan dan Bangka Belitung dibidang pemasaran dan strategi pemasaran, Bank Sumsel Babel juga meraih The Most Promising Company in Marketing 3.0 dan The Most Promosing Company in Branding Campaign. Penghargaan ini diterima oleh Direktur Utama Bank Sumsel Babel Bapak Achmad Syamsudin yang diwakilkan oleh Pemimpin Divisi Pengembangan Produk dan Pemasaran Bank Sumsel Babel Bapak Ahmad Azhari didampingi Pemimpin Bank Sumsel Babel Cabang Jakarta Bapak Deco Ronal Rapianto dan Pemimpin Bagian Strategi Pemasaran dan Komunikasi Produk Bapak Eka Yuniarto.

“ alhamdulillah Kembali Bank Sumsel Babel meraih penghargaan skala nasional yang kali ini dibidang marketing yang diselenggarakan oleh Markpluss, Inc.” ungkap Bapak Achmad Syamsudin.
Penghargaan BUMN Entrepreneurial Marketing hadir sebagai bentuk apresiasi untuk BUMN subholding dan anak perusahaan BUMN yang menekankan kreativitas, inovasi, dan prinsip kewirausahaan dalam meningkatkan daya saing di era new normal dan post normal. Dalam The 11th Annual Jakarta Marketing Week, BUMN Entrepreneurial Marketing Awards (B-EM-A) dan BUMD Entrepreneurial Marketing Awards diselenggarakan secara langsung pada 14 Juni 2023 di Grand Atrium Kota Kasablanka, Jakarta Selatan. Penghargaan diberikan kepada BUMN subholding dan anak perusahaan BUMN, dan BUMD yang menerapkan strategi pemasaran yang efektif dalam mengelola pelanggan, produk, dan merek. Implementasi taktik penjualan, layanan, dan kampanye branding juga mendapatkan apresiasi karena hal tersebut langsung dirasakan oleh pelanggan. “Apresiasi yang luar biasa ini tak lepas dari dukungan Para Stakeholders dan Shareholders Bank Sumsel Babel. Juga ini merupakan bentuk nyata dari komitmen Bank Sumsel Babel untuk terus hadir dan berinovasi di tengah masyarakat” tutup Direktur Utama Bank Sumsel Babel. (adv)    
Tags :
Kategori :

Terkait