PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Gratis, pada 17 Juni 2023 mendatang, semua bisa naik Light Rail Transit (LRT) selama 1 hari. Program kerja sama Kementerian Perhubungan ini Pemkot Palembang lakukan dalam rangka HUT Kota Palembang yang ke-1340, Kepala Dinas Perhubungan Kota Palembang, Aprizal Hasyim mengatakan itu. "Khusus pada 17 Juni Pemkot dan Kemenhub sediakan layanan LRT tanpa bayar atau gratis," ungkapnya. Memeriahkan HUT Palembang memang saah satu arahan dari Sekda Palembang Ratu Dewa. BACA JUGA : PENGUMUMAN : GRATIS Naik LRT Buat Warga Palembang, Ini Waktunya "Sesuai dengan tanggal 17 Juni 2023, atau tepat pada hari ulang tahun kota Palembang yang ke-1340, kita akan menggratiskan LRT mulai dari pagi hingga malam hari," ujar Agus Supriyanto, Sekretaris Dinas Perhubungan Kota Palembang. Agus menambahkan bahwa dengan program ini, harapannya adalah agar warga Palembang dapat menggunakan LRT sebagai sarana transportasi modern sehari-hari. "Sebagai warga Palembang, kita seharusnya bangga. Oleh karena itu, dalam perayaan Ulang Tahun Palembang ini, kami dari Dinas Perhubungan Palembang ingin mengajak warga Palembang untuk semakin mencintai LRT," tambahnya. "Oleh karena itu, kita akan menggratiskannya selama satu hari penuh," sambungnya.
Kategori :