PALEMBANG – Salah seorang bakal calon anggota DPD RI dari kaum perempuan, Sri Hartati mengaku sudah mempersiapkan program dalam menghadapi persaingan pada pemilu 14 Februari 2024 mendatang.
"Kita kita akan berjuang bersama, siapa nanti yang terpilih ya mungkin sudah rezekinya seperti itu.
Jadi kita sama-sama dulu berusaha dan berjuang, untuk hasilnya nanti mungkin terserah Tuhan bagaimana," kata Sri Hartaty.
Dijelaskan wanita kelahiran Palembang, 34 tahun silam ini semua yang mencalonkan diri sebagai senator DPD RI, sudah dapat dipastinya ingin maksimal menang dan terpilih.
"Jadi banyak nama yang muncul, misalnya anak gubernur, istri walikota Lubuklinggau.
Tokoh- tokoh ternama itu bukanlah musuh melainkan teman dalam berkompetisi dengan sportif," ujarnya.
Menyinggung visi dan misi bila terpilih, wanita berlatar belakang profesi sebagai advokat ini berharap siapapun yang terpilih nanti termasuk dirinya, harus bisa memperjuangkan pembangunan di Sumsel, dengan menyuarakannya dipusat.
"Jadi siapapun yang terpilih, mudah-mudahan dia bisa menyuarakan apa yang ada di Sumatera Selatan ini, untuk diperjuangkan nanti DPD RI," ungkapnya.
Dirinya sendiri akan berusaha menarik simpatik masyarakat dengan turun menyapa langsung masyarakat ke 17 Kabupaten/ kota se Sumsel, dan memanfaatkan media sosial untuk sosialisasi.
Dia mengaku akan memperjuangkan hak- hak masyarakat khususnya terkait masalah sengketa lahan, yang selama ini sering dialami masyarakat Sumsel.
"Melihat background sebagai advokat, saya sering sekali menemui masalah di daerah itu seperti sengketa masyarakat yang sering lahannya diambil orang atau perusahaan.
Jadi kita akan memperjuangkan hal-hal seperti itu untuk membantu masyarakat," tegasnya. (Iol)