Januari Puncak Musim Penghujan, BPBD OKI Minta Warga Lakukan Ini

Minggu 15 Jan 2023 - 14:42 WIB
Reporter : novi hariyanto
Editor : novi hariyanto

KAYUAGUNG - Januari ini merupakan puncak musim penghujan. Untuk itu Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) OKI meminta masyarakat untuk waspada  meningkatkan kesiap siagaan bahkan berbagai langkah mencegah sekaligus menanggulangi musim penghujan. Kepala BPBD Kabupaten OKI, Listiadi Martin SSos, MM mengatakan, pihaknya sudah menyiapkan sejumlah langkah dalam upaya menghadapi serta menanggulangi potensi cuaca ekstrem."  Saat ini intensitas sedang-lebat yang dapat disertai kilat, petir dan angin kencang,"terangnya Minggu (15/1). BACA JUGA :Rumah Subsidi Bakal Rp160 Jutaan BACA JUGA :Soal Rumah Subsidi, Sumsel Nomor Satu di Pulau Sumatera Pihaknya koordinasi secara rutin dan berkala dengan BMKG untuk mengetahui secara dini informasi perubahaan cuaca, selain dengan BMKG, kemudian melakukan koordinasi dengan Perangkat Daerah (PD) terkait untuk antisipasi pencegahan dampak musim hujan dan cuaca ekstrem. Sekaligus pula mengkomandoi dan mengkoordinasikan tugas PD terkait apabila terjadi kejadian bencana. Jadi peringatan dini dari BMKG terkait potensi cuaca ekstrim dan apabila terjadi bencana banjir dan angin puting beliung itu diinformasikan ke Perangkat Daerah terkait agar bisa mengambil langkah cepat. BACA JUGA :Khusus Wanita, Beasiswa Kartini 2023 Beri Dana Pendidikan Hingga Skincare Gratis Meski demikian, kata dia, upaya yang dilakukan BPBD Kabupaten OKI terkait kebencanaan tidak mungkin bisa sempurna tanpa keterlibatan semua elemen dan masyarakat.  Ia mengimbau  melakukan kerja bakti membersihkan lingkungan sekitar serta pemotongan pohon yang sudah lebat.(uni)

Tags :
Kategori :

Terkait