Jangan Nakal, Diawasi Medsos dan Banpol

Rabu 17 May 2023 - 00:17 WIB
Reporter : Hasim Sumeks
Editor : Hasim Sumeks

  *Rakernis Bidhumas Polda Sumsel PALEMBANG - Polda Sumsel melakukan capacity building atau peningkatan kapasitas fungsi kehumasan, melalui Rakernis Bidang Humas Polda Sumsel, Selasa (16/5). Kapolda Sumsel Irjen Pol A Rachmad Wibowo, membuka rakernis di auditorium lantai 7 Gedung Presisi Polda Sumsel.

Sebagai Jenderal yang jago IT, satu bulan menjabat Kapolda Sumsel dia sangat kaget bahwa Bidhumas Polda Sumsel berada pada posisi buncit dari 34 Polda se-Indonesia.

“Satu bulan pembenahan bersama Kabid Humas hingga Bidhumas berjalan dengan fungsinya, kini sudah mencapai peringkat 9,” ucap Rachmad, yang pernah menjabat Direktur Tindak Pidana Siber (Dittipidsiber) Bareskrim Polri.

Sesi selanjutnya, rakernis diisi pemateri eksternal dua wakil pimpinan redaksi harian Sumatera Ekspres, Andri Irawan dan Rian Saputra. Bertempat di lantai 2 Gedung Presisi Polda Sumsel.

”Salah satu materi yang disampaikan dalam rakernis kali ini, bagaimana teknis penulisan berita. Peserta para kasi humas polres jajaran, serta dari satker,” jelas Kaur Penum Subbid Penmas Bidang Humas Polda Sumssel Kompol Astuti SSos.

Rian yang juga mengomandoi koran hybrid Sumatera Ekspres, mengawali penyampaian materi soal dasar-dasar dan kaedah jurnalistik, yang mengacu UU No.40/1999 tentang Pers. Sekaligus memberikan pemahaman media sosial bukanlah produk jurnalistik, sehingga tidak dilindungi UU Pers.

Selanjutnya Andri, penanggung jawab rubrik DOR Sumeks dan Kabar Polda Sumsel, lebih kepada jurnalistik terapan. Bagaimana teknis menulis berita agar mudah dipahami pembaca, lengkap, dan berimbang.  Serta membedah berita produk tim Humas Polri, agar tidak kaku seperti laporan kegiatan.

Dimana berita seperti laporan kegiatan itu, sebelumnya pernah terucap dari Kapolda Sumsel Irjen Pol A Rachmad Wibowo SIK, saat menerima audiensi manajemen Sumatera Ekspres, 3 Mei 2023 lalu.

”Beritanya banyak receh (cara penulisannya), tapi kita maklum karena anggota bukan basic jurnalis. Yang dimuat media-media online juga, isinya sama semua,” kata Kapolda kala itu.

 Ucapan Kapolda itu, cepat diterjemahkan Kabid Humas Kombes Pol Drs Supriadi MM. Dengan upaya capacity building, melalui Rakernis Bidhumas Polda Sumsel, kemarin.  Sementara pemateri dari internal, ada Kasubbid Penmas AKBP Yenni Diarty SIK dan Kasubbid Multimedia Kompol Masnoni SIK.

Fungsi Humas Polri, sekarang ini semakin kompleks di era media sosial. Menurut Kompol Masnoni, sekarang ini humas tidak hanya sekadar membuat berita positif dan merilisnya ke rekan media.

“Tapi juga bagaimana menyikapi berita yang viral mengenai Polri, dengan konten yang positif dan humanis, melalui berbagai platform media sosial resmi milik Polda Sumsel, juga akun pribadi anggota,” bebernya.

Sebab, menurutnya, belum tentu langkah yang sudah baik menurut Polri, juga sudah baik bagi warga masyarakat di dunia maya. ”Ingat, sekarang ada dua yang mengawasi Polri. Medsos dan banpol (nomor bantuan polisi). Untuk itu dia sekaligus mengajak anggota Polda Sumsel dan jajaran jangan melakukan pelanggaran,” tegasnya.

Di sela-sela rakernis, masing-masing Subbid memberikan penghargaan terhadap kinerja seksi humas polres jajaran. Dari Subbid Multimedia, satwil yang aktif dalam pembuatan produk kreatif (video/meme) periode Januari-April 2023, peringkat 1 Polrestabes Palembang, peringkat 2 Polres Prabumulih, dan peringkat 3 Polres OKU Timur.

Sedangkan dari Subbid Penmas,  satwil yang mendapat penghargaan dalam publikasi berita online terbanyak, peringkat 1 Polres Prabumulih, peringkat 2 Polrestabes Palembang, dan peringkat 3 Polres PALI. Penyerahan piagam masing-masing kategori oleh Kasubbid terkait selaku pembinanya. (kms/air/)

 

 
Tags :
Kategori :

Terkait