“Hasilnya berdampak nyata tidak hanya pada klasemen, tetapi juga pada kondisi Everton. Ini adalah hasil yang besar. Semua orang yang kami lihat, kami pikir setiap tim akan bermain untuk sesuatu yang spesial, dan itu pasti akan sulit,” ucap Pep terkait antisipasinya terhadap kinerja lawan, dikutip situs web klub.Sedangkan Everton, meski tak baik-baik saja. Namun, momentum bagus mereka miliki. Everton mampu menang 5-1 di Kandang Brighton Hove Albion. Tentunya, ini akan menjadi momen bagi mereka untuk memberikan hasil maksimal agar lolos dari jeratan degradasi. Sean Dyche, manajer Everton menyebut anak asuhnya bakal memanfaatkan segala peluang untuk mengamankan kemenangan. “Mereka tim yang sangat bagus, Anda harus menemukan cara untuk bersaing dan jika Anda melakukannya dengan benar dan bermain apik, Anda akan memiliki peluang untuk menang,” tegas Sean Dyche dalam laman resmi klub Everton tersebut. Jelang menjamu Man City, Everton sudah menunjukkan sinyal bangkit. Dominic Calvert-Lewin dan kawan-kawan baru saja menghancurkan Brighton & Hove Albion dengan skor telak 1-5 di markas lawan. Dalam laga ini, Manchester City belum bisa memastikan kesiapan Nathan Aké. Bek tengah asal Belanda itu absen meladeni Real Madrid dalam semifinal Liga Champions 2022/2023 akibat cedera hamstring. Untuk mengawal sisi pertahanan, City diperkirakan menurunkan Kyle Walker, Rúben Dias, dan Aymeric Laporte. Sedangkan Everton mengkonfirmasi kondisi kapten tim Seamus Coleman masih dalam perawatan setelah operasi akibat cedera lutut. Di lain sisi, Dominic Calvert-Lewin dan Yerry Mina sudah siap turun untuk laga penting tersebut. (rip)
Kategori :