Nasdem Daftarkan 75 Bacaleg, Siapa Mereka?

Kamis 11 May 2023 - 17:17 WIB
Reporter : Alf Sumeks
Editor : Alf Sumeks

Banyak Wajah Baru, Pejabat, Mantan Pejabat, Anak Pejabat

PALEMABANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Ketua DPW Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Provinsi Sumatera Selatan, H Herman Deru, Kamis petang (11/5), urung memimpin penyampaian berkas pendaftaran Bacaleg di kantor KPU Provinsi Sumsel, Jakabaring Palembang. Sekretaris DPW Nasdem, Dr H Ir Syamsul Bahri. MM yang mewakili ketua saat penyerahan berkas. Hadir juga wakil ketua, H Ir Hendra Gunawan. MM, wakil ketua Hj Meilinda serta beberapa pengurus lainnya. Dalam penyampaian berkas, Nasdem memenuhi syarat. Sekretaris DPW Nasdem Provinsi Sumsel, Syamsul Bahri, kepada wartawan mengatakan Gubernur tidak dapat langsung menghadiri pendaftaran, karena ada pekerjaan lain. "Jadi saya yang mewakili. Beliau juga memohon maaf karena batal untuk datang secara langsung," ujarnya. BACA JUGA : Nasdem Prabumulih Targetkan 30 Kursi DPRD Hal lain disampaikan Syamsul, bahwasanya bacaleg yang didaftarkan sebanyak 75 orang sudah diseleksi oleh DPP kemudian diturunkan ke DPW selanjutnya kita daftarkan dan sampaikan berkas pencalegan ke KPU Provinsi Sumsel. Demikian juga untuk DPD Nasdem tingkat kabupaten kota juga sudah melalui seleksi dan tahapan dari partai Nasdem. "Untuk tingkat provinsi Insha Allah 10 dapil bisa kita isi semua," harapnya. Sejauh ini dari enam petahana ada lima yang maju. "Satu nama H Novian Fauzi, mengundurkan diri karena sakit. Nama ini juga terisi oleh mantan Bupati Musi Rawas Ir H Hendra Gunawan. MM.," tegas Syamsul
Tags :
Kategori :

Terkait