https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Bangun Jalan Cor Beton, Monitor Kesehatan Warga Desa

Andi Irawan, Kepala Desa Cinta Karya--

MUBA, SUMATERAEKSPRES.ID - Berbagai kegiatan dilakukan oleh Pemerintah Desa (Pemdes) Cinta Karya Kecamatan Plakat Tinggi Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) untuk pembangunan desa.

Kepala Desa (Kades) Andi Irawan, melalui Sekretaris Desa (Sekdes) Metayudi mengatakan, jika di bawah komando Kades, Pemdes Cinta Karya telah melakukan berbagai pembangunan Fisik, berupa infrastruktur Jalan cor beton.

BACA JUGA:Cor Jalan Desa, Aktif Kegiatan Posyandu-PKK, Desa Air Putih Ilir

BACA JUGA:Cor Jalan Desa hingga Jalan Setapak

"Untuk jalan cor beton sudah dibangun di dusun 1 dengan panjang 91 meter, lalu didusun 2 sepanjang 118 meter dan di Dusun 3 sepanjang 21 meter," katanya.

Kemudian, ada lagi pembangunan Jalan setapak di Dusun 5 yang saat ini masih dalam tahap pengerjaan sepanjang 203 meter, lalu pembangunan gorong gorong sebanyak 5 titik.

"Nah, untuk gorong-gorong yang dibangun di Dusun 6 ada 3 titik, dan yang dbangun Dusun 1 sebanyak 2 unit yang menggunakan dana desa," tukasnya.

Selanjutnya, pembangunan dari ADDK saat ini rencanya akan memasang keramik balai desa dan penataan halaman kantor desa yakni dengan cor halaman balai.

"Saat ini pembangunan dengan ADDK masih menunggu pencairan, mudah mudahan bisa terealisasi di tahun ini," harapnya.

Tak hanya pembangunan infrastruktur, Desa Cinta Karya juga menjalankan program Ketahanan pangan budidaya peternakan sapi.

"Total sapi ada sebanyak 9 ekor yang dirawat dan dikelola oleh Kelompok Tani Tegal Arum di Dusun 7," ujarnya.

Pembagian Bantuan Langsung tunai (BLT) bagi warga desa yang membutuhkan juga sudah disalurkan ke masyarakat desa yang benar benar membutuhkan. "BLT anggaran Tahun ini sebanyak 54 Keluarga Pemerima Manfaat (KPM)," tukasnya.

Dan Program Posyandu desa hingga saat ini masih terus berjalan, dan melalui program poyandu juga bisa memonitor kondisi kesehatan dan gizi warga desa.

BACA JUGA:Permudah Akses Hasil Bumi, Tuntaskan Jalan Desa, Desa Mekar Jaya, Kecamatan Lalan, Kabupaten Muba

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan