https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Ribuan Surat Suara Tiba di Gudang KPU Prabumulih

Ribuan surat suara untuk pemilihan Gubernur dan Walikota tiba di gudang KPU Prabumulih pada Senin (21/10). Foto:Dian/Sumateraekspres.id--

PRABUMULIH, SUMATERAEKSPRES.ID – Ribuan surat suara untuk pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Selatan, serta Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Prabumulih, tiba di gudang KPU Kota Prabumulih pada Senin (21/10).

Ketua KPU Kota Prabumulih, Marta Dinata, melalui Komisioner KPU, Marjuansyah, mengungkapkan, “Alhamdulillah, surat suara telah tiba dengan selamat dini hari ini.”

Total surat suara yang diterima untuk pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur adalah 147.898 lembar, dikemas dalam 74 koli.

BACA JUGA:Petugas Lapas Lubuklinggau Gagalkan Penyelundupan Handphone oleh Pengunjung

BACA JUGA:Kejari Banyuasin Tetapkan Mantan Kepala UPTD Laboratorium DLH Sebagai Tersangka Pungli

Dari jumlah tersebut, 73 koli masing-masing berisi 2.000 lembar, sementara satu koli mengandung 1.898 lembar surat suara.

Sementara itu, untuk Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota, KPU menerima 149.898 lembar surat suara, yang juga terdiri dari 75 koli.

Rinciannya mirip, di mana 73 koli masing-masing berisi 2.000 lembar dan satu koli berisi 1.898 lembar.

Terdapat pula satu bok yang berisi 2.000 lembar surat suara cadangan untuk kemungkinan pemilihan suara ulang (PSU).

BACA JUGA:Rekonstruksi Pembunuhan Deni Irawan, Keluarga Korban Terlibat Kericuhan

BACA JUGA:Kata-Kata Bijak dalam Anime Sumber Inspirasi untuk Kehidupan Sehari-hari

Marjuansyah menambahkan, semua surat suara yang tiba berada dalam kondisi lengkap.

Proses sortir, lipat, dan packing surat suara akan dilakukan dalam waktu dekat, sebelum didistribusikan ke PPK dan PPS di seluruh Kota Prabumulih.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan