Mobil Selalu Siap Pakai! Berikut 7 Tips Perawatan Ringan yang Bisa Kamu Coba
Berikut beberapa langkah perawatan mobil yang mudah dilakukan di rumah.-Foto: Auto2000-
SUMATERAEKSPRES.ID - Saat ini, pemandangan perempuan mengemudi mobil sendiri sudah menjadi hal yang lumrah di jalan.
Namun, memiliki kemampuan mengemudi yang baik saja tidak cukup. Penting bagi perempuan untuk memahami dasar-dasar perawatan mobil agar kendaraan kesayangan selalu dalam kondisi optimal.
Perawatan rutin dapat mencegah masalah teknis, seperti mogok atau kecelakaan, sehingga perjalanan lebih aman.
BACA JUGA:Kalung Emas 3 Suku Dirampas, Ibu Rumah Tangga Lapor ke Polisi
BACA JUGA:Pembiayaan Mobil Syariah: Solusi Bebas Riba untuk Kepemilikan Kendaraan, Ini Keuntungannya!
Berikut beberapa langkah perawatan mobil yang mudah dilakukan di rumah.
1. Panaskan Mesin Secara Teratur
Jika mobil jarang digunakan, sebaiknya mesin dipanaskan minimal satu hingga tiga kali dalam seminggu. Langkah ini penting agar oli tetap menyebar merata ke seluruh komponen mesin, sehingga mencegah keausan yang bisa mempercepat kerusakan.
Selain itu, memanaskan mesin juga mencegah terjadinya oksidasi pada oli yang dapat merusak kualitasnya.
2. Periksa Tekanan Ban
Sebelum memulai perjalanan, pastikan tekanan angin ban sesuai standar pabrikan. Hal ini akan mempengaruhi kenyamanan berkendara, stabilitas, serta keawetan ban.
BACA JUGA:4 Bahaya Serius Saat Meninggalkan Anak Sendirian di Mobil, Sangat Penting Diketahui Orang Tua
BACA JUGA:Kode Redeem Mobile Legends 15 September 2024, Segera Klaim dan Dapatkan Skin Gratis!
Selain itu, periksa apakah ada benda tajam yang tersangkut di alur ban yang bisa menimbulkan kebocoran halus.