https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Review Singkat Itel P65, Ponsel Gaming 1 Jutaan dengan Baterai Jumbo dan Performa Gahar, Ini Spesifikasinya

Review Singkat Itel P65, Ponsel Gaming 1 Jutaan dengan Baterai Jumbo dan Performa Gahar, Ini Spesifikasinya-Foto: YouTube @Gadgetin-

SUMATERAEKSPRES.ID - Itel memperkenalkan ponsel terbaru mereka, seri P65, yang dijual dengan harga sekitar Rp 1 jutaan.

Ponsel ini dirancang khusus untuk para gamer muda dan menawarkan desain menarik serta fitur-fitur yang memadai.

Menurut pernyataan Itel, P65 menawarkan pengalaman premium dengan harga terjangkau, ideal untuk gamer muda serta berbagai aktivitas lainnya.

Marketing Manager Itel Indonesia, Muhammad Geza Febriandi, menjelaskan, "Dengan tagline 'go cyber go power,' Itel P65 dirancang untuk memenuhi kebutuhan pasar akan ponsel gaming yang stylish dan memiliki daya tahan baterai yang baik. Kami berharap ponsel ini dapat mendukung para gamer muda dalam latihan mereka menjadi atlet e-sport."

BACA JUGA:6 HP Gaming dengan Pengisian Daya Tercepat, Dijamin Puas Main Game Seharian!

BACA JUGA:Mengulas Keunggulan Tecno Pova 6, HP Gaming 2 Jutaan Spek Dewa, Game Berat Auto Rata Kanan Nih!

Ponsel ini menampilkan desain futuristik dengan garis-garis tegas dan elegan, serta dilengkapi dengan lampu ring light di bagian belakang.

Lampu ini berfungsi sebagai notifikasi dan menambah kesan premium pada perangkat.

Dari sisi performa, Itel P65 dibekali prosesor Unisoc T615 (12nm), RAM 8GB, dan penyimpanan internal 128GB, memungkinkan pengguna menjalankan berbagai aplikasi secara bersamaan tanpa masalah.

Kapasitas baterai 5.000 mAh dilengkapi dengan charging case berkapasitas 2.400 mAh, memberikan total kapasitas baterai sebesar 7.400 mAh.

BACA JUGA:10 Game Offline Terbaik 2024, Pilihan Teratas untuk Pengalaman Gaming Tanpa Koneksi Internet

BACA JUGA:10 Ponsel dengan Kamera Paling Gahar di Pasaran, Juaranya Bukan iPhone

Ponsel ini juga mendukung pengisian cepat dengan charger 18W yang disertakan.

Fitur tambahan seperti bypass charging dapat meningkatkan umur baterai dengan memungkinkan ponsel beroperasi langsung dari sumber listrik tanpa mengandalkan baterai, mengurangi panas dan memperpanjang umur baterai selama penggunaan berat seperti gaming atau streaming.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan