https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Sukses Promosikan Durian Lokal, Pj Bupati Lahat Terima Penghargaan Bergengsi Best Promoted Local Brand

fPJ Bupati Lahat Muhammad Farid SSTP didampingi Kadis Kominfo Ety Listina SP menerima penghargaan dari CNN Indonesia kategori Best Promoted Local Brand. Foto: istimewa--

LAHAT, SUMATERAEKSPRES.ID - Pemkab Lahat kembali menerima penghargaan. Kali ini penghargaan dari CNN Indonesia kategori Best Promoted Local Brand.

Pemerintah Kabupaten Lahat sukses melestarikan Varietas asli Durian lokal dengan melakukan registrasi produksi durian lokal.

Dengan produksi lebih dari 51 ribu kuintal per tahun, dua varietas telah terigistrasi di kementerian Pertanian  RI, sebagai varietas unggul asli Kabupaten Lahat.

Durian menjadi salah satu aset lokal unggulan di sektor pertanian, yang dikenal luas sebagai merek buah lokal terkemuka.

BACA JUGA:Sidak Satpol PP Muba: Langkah Tegas Lindungi UMKM dari Dominasi Toko Modern!

BACA JUGA:167 Bintara Polri Resmi Dilantik: Kapolda Sumsel Serukan Dedikasi dan Integritas, Ini Penegasannya!

Atas kesuksesan melestarikan durian lokal, Pemkab Lahat yang diterima langsung oleh PJ Bupati Lahat Muhammad Farid S.STP M.Si menerima Ajang Penghargaan CNN Indonesia Awards di Palembang, Rabu malam (10/7).

Dalam penghargaan kali ini, CNN Indonesia mengangkat tema "Dari Bumi Sriwijaya, Merangkai Masa Depan Nusantara".

Pj. Bupati Lahat mengaku bangga mendapat penghargaan dari CNN Indonesia kategori Best Promoted Local Brand.

Adapun produk lokal yang dimaksud yaitu durian khas Lahat dengan varietas Lingsing dan Kebau yang telah membawa nama Kabupaten Lahat di tingkat nasional sebagai varietas unggul di Indonesia.

Kedua varietas durian tersebut dikembangkan oleh masyarakat Kabupaten Lahat sendiri.

BACA JUGA:Kolaborasi Unsela dan Pemkab Empat Lawang: Tingkatkan Kualifikasi ASN dengan MoU Baru, Ini Kata Pj Bupati!

BACA JUGA:Kemenag Salurkan Dana Bantuan Rp50 Juta ke 10 Lembaga Hisab Rukyat

"Dengan produksi yang mampu mencapai 51 ribu kuintal per tahun, durian tersebut dapat memberikan sumbangsih dalam membangun ekonomi kerakyatan. Mudah-mudahan ke depannya akan terus berkembang sehingga Kabupaten Lahat bisa menjadi penyuplai durian yang lezat bagi masyarakat Indonesia", ujar Farid, Kamis (11/7). Seraya menambahkan penghargaan ini dipersembahkan untuk masyarakat Kabupaten Lahat.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan