Insentif Program Kartu Prakerja Gelombang 69 Menggiurkan. Sebesar Ini
Program Kartu Prakerja gelombang 69.-Foto: ist-
SUMATERAEKSPRES. iD-Kabar gembira. Program Kartu Prakarya memasuki gelombang 69. Besaran insentif yang bisa diperoleh informasinya tetap Rp4, 2 juta. Sama dengan gelombang 68.
Pendaftaran program Kartu Prakerja ini akan kembali dibuka. Berdasarkan jadwal dari program serupa gelombang-gelombang sebelumnya, maka pendaftaran Kartu Prakerja akan dibuka setiap 14 hari sekali.
Pembukaan pendaftaran itu terhitung dari pengumuman hasil pendaftaran gelombang terakhir.
Nah, untuk pengumuman hasil seleksi program Kartu Prakerja gelombang 68 sudah disampaikan ke publik pada 17 Mei 2024 lalu.
BACA JUGA: Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 69 Resmi Dibuka, Begini Syarat dan Cara Mendaftarnya
Artinya, pembukaan pendaftaran kartu prakerja untuk gelombang 69 kemungkinan besar akan dilakukan Jumat, 31 Mei 2024 atau awal Juni 2024.
Program Kartu Prakerja ini ditujukan bukan hanya untuk pencari kerja, tapi juga mereka yang sudah bekerja maupun buruh yang ingin mendapatkan peningkatan skill atau kompetensi.
Kartu Prakerja juga diperuntukkan bagi pekerja/buruh yang terkena pemutusan hubungan kerja (PHK).Tak terkecuali pengusaha mikro dan kecil
Program Kartu Prakerja merupakan program beasiswa pelatihan. Tujuannya untuk meningkatkan kompetensi kerja dan kewirausahaan pekerja/buruh yang lulus seleksi.
Nantinya, peserta yang dinyatakan lolos seleksi program Kartu Prakerja akan mendapatkan pelatihan gratis dan insentif untuk bekal mencari pekerjaan.
Ada pun besaran beasiswa pelatihan yang akan didapatkan peserta program Kartu Prakerja sebesar Rp3,5 juta.