Jalin Komunikasi dengan 4 Parpol

Aguslan Busro SE dan dr Herly Sunawan SH -FOTO KHOLID/SUMEKS-

MARTAPURA, SUMATERAEKSPRES.ID - Pasangan Bakal Calon Bupati dan Bakal Calon Wakil Bupati OKU Timur Aguslan Busro SE dan dr Herly Sunawan SH kini sedang menjalin komunikasi dengan partai politik (parpol).  Itu artinya Aguslan-Herly tidak maju jalur independen. 

Bahkan saat ini keduanya mengaku telah menjalin komunikasi dengan 4 petinggi parpol besar untuk mendapatkan dukungan. "Kita mantap akan maju lewat jalur Parpol. Insya Allah, dari empat Parpol yang telah menjalin komunikasi ini, bisa menjadi Parpol pengusung kita," kata Bakal Calon Wakil Bupati OKU Timur dr Herly Sunawan.

Hanya saja Herly tak masih merahasiakan 4 parpol besar yang telah menjalin komunikasi agar mendapatkan dukungan. ‘’Untuk koalisi partai apa saja, belum bisa saya sebutkan saat ini ya. Yang jelas kita sudah berkomunikasi dan optimis bisa menjadi partai pengusung," jelasnya.

Pasangan Aguslan-Herly sebelumnya telah mengumumkan untuk maju Pilkada OKU Timur tahun 2024. Keduanya mantap berkoalisi karena adanya kesamaan pandangan, hingga visi dan misi untuk membangun Kabupaten OKU Timur 5 tahun kedepan.

BACA JUGA:Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Raden Fatah Palembang Siap Bersaing: Menyongsong Assessmen Lapangan BAN-PT

BACA JUGA:Miskomunikasi, Girder 270 Ton Timpa KA Babaranjang, Insiden Maut Fly Over Bantaian

Keduanya saat ini telah membuat tagline 'OKU Timur Bangkit bersama Aguslan-Herly (AHLI)'. Secara garis besar, program OKU Timur bangkit nantinya lebih kepada penertiban pelayanan publik. Kemudian kemakmuran dan kesejahteraan masyarakat. "Kita ingin bangkit dalam segala bidang. Baik soal pelayanan, keamanan, kesejahteraan, kesehatan, pendidikan, ekonomi dan sosial," paparnya.

Sebagai seorang tenaga kesehatan, dr Herly kedepan akan memperbaiki pelayanan kesehatan di Kabupaten OKU Timur. Mulai dari Sumber Daya Manusianya (SDM) maupun fasilitas, serta sarana dan prasarana lainnya. Sehingga masyarakat bisa mendapatkan pelayanan maksimal.

Herly menjelaskan, kebanyakan masyarakat terkadang masih kesulitan mendapatkan pelayanan kesehatan. Hal ini karena OKU Timur masih kekurangan peralatan dan tenaga ahlinya. "Kedepan kami akan melakukan pembaharuan tidak hanya dalam bidang kesehatan saja. Namun kami akan melakukan perbaikan pada semua bidang pelayanan publik," tambahnya.

Dalam kesempatan yang sama, dr Herly meminta doa restu dan dukungan masyarakat OKU Timur untuk mengabdi dan membangun Bumi Sebiduk Sehaluan. "Semoga masyarakat OKU Timur mendukung niat baik kita berdua, untuk mengabdi dan membangun Bumi Sebiduk Sehaluan lebih maju dan sejahtera," pungkasnya.(lid)

 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan