10 Resep Buka Puasa dan Sahur yang Praktis dan Enak, Ayo Coba

SUMATERAEKSPRES.ID-Tak terasa bulan puasa tinggal beberapa hari lagi.  Dibulan ramahdan yang penuh hikmat ini, umat muslim di seluruh dunia di wajibkan untuk menjalankan ibadah puasa selama satu bulan penuh.

Selama menjalankan ibadah puasa,  pasti kita akan berbuka puasa dan sahur. Berbagai aneka menu dan kuliner akan tersajikan di meja makan saat menjelang buka puasa dan sahur.

Tentunya kita harus mempertimbangkan menu yang paling penting untuk di sajikan saat berbuka puasa dan sahur.

Dimana nanti aneka menu yang di masak haruslah memenuhi asupan gizi dan vitamin yang seimbang untuk tubuh kita selama menjalankan ibadah puasa.

Resep Buka Puasa dan Sahur
 
1. Telur Dadar Bayam

 Bahan-bahan:

-2 butir telur
-1 ikat bayam
-5 cabai merah (cincang terlebih dahulu)
-2 siung bawang merah (cincang terlebih dahulu)
-2 batang daun bawang (cincang terlebih dahulu)
-Lada dan garam (secukupnya)


Cara membuat:

-Rebus bayam dalam panci berisi air hingga matang. Setelah matang, angkat dan tiriskan.
-Ambil 2 butir telur dan kocok bersama garam serta lada secukupnya.
-Tambahkan cincangan bawang merah, cabai, dan daun bawang.
-Kocok kembali hingga semua bahan tercampur rata.
-Panaskan minyak goreng dalam wajan, lalu masukkan telur dan ratakan.
-Lanjutkan dengan menambahkan bayam di atasnya.
-Masak hingga telur dadar dan bayam matang.
-Sajikan bersama nasi hangat.

2. Nasi Goreng Ayam

 Bahan-bahan:

-500 gram nasi putih
-300 gram daging ayam (yang sudah digoreng dan disuwir terlebih dahulu)
-3 siung bawang merah (potong kasar)
-1 batang daun bawang (potong kasar)
-2 sdm kecap manis
-1 sdt kaldu bubuk
-1 butir telur
-Garam dan gula (secukupnya)

Bahan bumbu halus:

-3 siung bawang putih
-2 buah cabai rawit
-Terasi (secukupnya)

Cara membuat:

-Haluskan semua bahan yang digunakan untuk membuat bumbu halus.
-Lanjutkan dengan memanaskan minyak goreng secukupnya dalam wajan, setelah panas tumis  bawang merah dan bumbu halus tersebut hingga harum.
-Ceplok telur, kemudian orak-arik hingga matang. Tambahkan ayam suwir dan daun bawang.
-Masukkan nasi dan aduk kembali hingga merata.
-Tambahkan kecap manis, garam, gula, dan kaldu bubuk, aduk kembali.
-Setelah matang, sajikan bersama kerupuk dan bawang goreng.

3. Cah Kangkung

Bahan-bahan:

-3 ikat kangkung
-2 buah cabai merah (iris terlebih dahulu)
-1 buah tomat merah
-Air (secukupnya)
-Garam dan gula pasir (secukupnya)
-Minyak goreng (secukupnya)

Bahan bumbu halus:

-6 siung bawang merah
-4 siung bawang putih
-4 buah cabai merah keriting
-3 buah cabai rawit
-1 sdt terasi (bakar)

Cara membuat:

-Haluskan semua bahan yang digunakan untuk membuat bumbu halus, setelah itu tiriskan.
-Panaskan wajan dan beri minyak goreng secukupnya.
-Setelah panas, tumis bumbu halus hingga harum.
-Tambahkan cabai merah, tomat, gula, dan garam. Kemudian, aduk hingga tekstur tomat dan cabai sedikit layu.
-Masukkan kangkung, kemudian masak hingga teksturnya layu.
-Aduk dan beri sedikit air, lalu masak sebentar hingga matang.
-Cek rasa, kemudian angkat dan sajikan bersama nasi hangat.

4. Lele Goreng Sambal Tomat

Bahan-bahan:

-4 ekor ikan lele, bersihkan isi perut dan kotorannya
-3 sdm air jeruk nipis
-minyak goreng untuk menggoreng secukupnya
-garam secukupnya

Bahan untuk bumbu:

-2 cm kunyit
-1 sdm garam
-1 sdm ketumbar
-1 siung bawang putih

Bahan sambal tomat:

-2 buah tomat
-4 siung bawang putih
-4 buah kemiri
-10 buah cabai rawit
-2 siung bawang merah
-5 buah cabai merah besar
-Garam (secukupnya)
-Air jeruk nipis (secukupnya)

Cara membuat:

-Pastikan lele telah dibersihkan terlebih dahulu. Haluskan bumbu halus, kemudian marinasi ikan lele kurang lebih selama 30 menit.
-Sambil menunggu bumbu meresap, siapkan bahan untuk membuat sambal tomatnya.
-Ulek dan haluskan semua bahan yang digunakan untuk membuat sambal tomat.
-Tambahkan gula dan garam ke dalamnya.
-Cek rasa, jika sudah pas, sisihkan terlebih dahulu.
-Panaskan minyak goreng dalam wajan, pastikan minyak cukup banyak sehingga lele bisa  terendam saat proses menggoreng nanti.
-Setelah panas, lanjutkan dengan memasukkan ikan lele dan tunggu hingga matang dan kering.
-Jika sudah, angkat ikan lele dan sajikan bersama nasi hangat dan sambal tomat segar.

5. Dadar Mie Telur

Bahan-bahan:

-1 bungkus mie instan (sesuaikan rasa dengan selera masing-masing)
-1 butir telur
-1 buah daun bawang (iris tipis)
-100 gram kornet
-Minyak goreng (secukupnya)
-Saus sambal (secukupnya)

Cara membuat:

-Rebus mie instan terlebih dahulu hingga mengembang dan matang, kemudian tiriskan.
-Masukkan mie ke dalam wadah, kemudian tambahkan telur, bumbu mie, daun bawang, dan kornet. Aduk semua bahan hingga merata.
-Panaskan wajan dan beri minyak goreng secukupnya, lalu masukkan adonan.
-Setelah bagian bawah berwarna cokelat keemasan, balik sehingga kedua sisi matang sempurna.
-Setelah matang, angkat dan tiriskan.
-Sajikan dadar mie telur ini bersama nasi hangat dan saus sambal.

6. Capcay Kuah

Bahan-bahan:

-200 gram udang (kupas dan bersihkan kulitnya)
-100 gram kembang kol (dipotong-potong terlebih dahulu)
-50 gram brokoli (dipotong-potong terlebih dahulu)
-2 butir telur (kocok terlebih dahulu di dalam wadah)
-1 buah wortel (dipotong-potong terlebih dahulu)
-1 buah tomat
-1/2 bagian bawang bombay
-3 siung bawang merah
-3 siung bawang putih
-1 sdt kecap manis
-1 sdt saus tiram
-Lada putih bubuk, kaldu bubuk, dan garam (secukupnya)
-Minyak goreng (secukupnya)

Cara membuat:

-Buat bumbu halusnya terlebih dahulu dengan menghaluskan bawang merah, bawang putih, dan garam. Haluskan hingga teksturnya lembut dan sisihkan.
-Iris bawang bombay, kemudian panaskan wajan.
-Tumis bawang bombay bersama bumbu halus.
-Setelah harum, tambahkan udang, wortel, kembang kol, dan brokoli.
-Beri sedikit air ke dalam masakan, lalu tumis kembali hingga tekstur sayuran menjadi layu.
-Beri lada putih, kecap manis, dan saus tiram.
-Tambahkan telur kocok ke dalamnya, lalu aduk kembali hingga kuah mengental dan mendidih.
-Angkat dan sajikan capcay kuah ini bersama nasi hangat.

7. Mie Goreng Jawa

Bahan-bahan:

-500 gram mie kuning
-1 ikat sawi hijau (potong-potong terlebih dahulu)
-1 butir telur
-5 buah bakso sapi (potong-potong terlebih dahulu)
-1 buah tomat
-1 batang daun bawang
-4 sdm kecap manis
-1 sdm saus tiram
-1 sdt kaldu ayam bubuk
-Garam dan lada bubuk (secukupnya)

Bahan bumbu halus:

-4 siung bawang merah
-2 siung bawang putih

Cara membuat:

-Buat bumbu halus terlebih dahulu dengan menghaluskan bawang merah dan bawang putih. Lalu, tumis hingga harum.
-Masukkan potongan sawi hijau, tomat, bakso sapi, serta telur ke dalamnya.
-Aduk-aduk hingga semua bahan tercampur rata, serta sayuran terlihat layu.
-Tambahkan mie kuning, kemudian beri bumbu seperti kaldu ayam bubuk, garam, lada, saus tiram, dan kecap secukupnya ke dalam masakan.
-Aduk kembali hingga semua bahan tercampur rata.
-Tambahkan potongan daun bawang.
-Angkat dan pindahkan mie ke dalam piring saji.
-Beri taburan bawang dan sajikan selagi hangat.

8. Tahu Cabai Garam

Bahan-bahan:

-2 buah tahu
-6 siung bawang putih
-10 buah cabai rawit
-3 sdm tepung serbaguna
-Garam dan lada bubuk (secukupnya)
-Air (secukupnya)

Cara membuat:

-Potong dadu tahu terlebih dahulu.
-Panaskan air. Setelah mendidih, beri garam dan merica secukupnya.
-Masukkan tahu ke dalam rebusan air, lalu masak hingga 10 menit.
-Angkat dan lumuri tahu dengan tepung serbaguna.
-Masukkan tahu ke dalam minyak yang sudah dipanaskan sebelumnya.
-Goreng hingga tahu berubah warna kecokelatan dan garing sempurna.
-Angkat dan sisihkan tahu terlebih dahulu.
-Sambil menunggu dingin, tumis bawang putih dan cabai rawit. Tumis hingga teksturnya mengering.
-Masukkan tahu ke dalam bumbu dan aduk hingga tercampur rata.
-Setelah matang, angkat dan sajikan.

9. Telur Kecap

Bahan-bahan:

-5 butir telur (goreng menjadi telur mata sapi)
-4 siung bawang merah
-5 siung bawang putih
-2 buah cabai merah
-2 buah cabai hijau
-1 buah tomat
-1 batang daun bawang
-4 sdm kecap manis
-2 sdm saus tiram
-Garam dan lada bubuk (secukupnya)
-Air (secukupnya)
-Minyak goreng (secukupnya)

Cara membuat:

-Tumis hingga harum bawang merah, bawang putih, cabai merah, dan cabai hijau.
-Setelah itu, tambahkan potongan tomat, lalu tumis kembali sambil diaduk rata.
-Tambahkan garam, lada bubuk, saus tiram, dan kecap manis secukupnya.
-Aduk dan masak hingga bumbu berubah warna menjadi lebih gelap.
-Tambahkan air sedikit demi sedikit dan masak kembali hingga airnya mendidih serta menyusut.
-Masukkan telur mata sapi ke dalam tumisan, lalu aduk hingga bumbunya meresap.
-Setelah mengental, angkat dan sajikan bersama nasi hangat.

10. Tumis Wortel Buncis

Bahan-bahan:

-150 gram buncis (potong-potong)
-100 gram wortel (potong-potong)
-2 butir telur (kocok terlebih dahulu)
-3 siung bawang merah (potong-potong)
-5 siung bawang putih (potong-potong)
-Air (secukupnya)
-Minyak goreng (secukupnya)

Bahan untuk bumbu:

-3 sdm saus tiram
-Garam dan lada bubuk (secukupnya)

Cara membuat:

-Siapkan wajan, kemudian panaskan minyak goreng.
-Tumis potongan bawang merah dan bawang putih hingga layu dan harum.
-Masukkan buncis dan wortel ke dalam bumbu tumisan, lalu aduk hingga layu.
-Tambahkan air sedikit demi sedikit dan masak hingga air meresap serta menyusut.
-Masukkan kocokan telur dan orak-arik hingga matang.
-Beri bumbu, lalu aduk kembali hingga matang.
-Cek rasa, lalu angkat dan sajikan bersama nasi hangat.


Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan