Inilah 10 Ponsel Android Tercepat di Awal 2024, Gaming Auto Rata Kanan Nih!

Red Magic Pro 9 dari ZTE Nubia, salah satu ponsel android paling kencang menurut situs pengujian benchmark, AnTuTu. -Foto: YT channel @REDMAGIC-

SUMATERAEKSPRES.ID - Sebuah laporan terbaru dari situs pengujian benchmark, AnTuTu, telah mengungkapkan peringkat ponsel Android dengan kinerja tercepat pada bulan Januari 2024.

Peringkat ini diperoleh berdasarkan skor benchmark yang dihasilkan oleh ponsel selama pengujian menggunakan aplikasi AnTuTu, melibatkan pengujian CPU, GPU, hingga stres test.

Dari laman resmi AnTuTu, terungkap bahwa lima ponsel teratas menggunakan chipset Snapdragon 8 Gen 3 terbaru dari Qualcomm untuk kategori HP Premium.

Satu-satunya pengecualian adalah satu ponsel yang menggunakan chipset MediaTek Dimensity 9300.

BACA JUGA:5 Rekomendasi HP Murah di Bawah 1 Juta yang Bisa Kamu Andalkan di Tahun 2024! Tenang, Masih Worth It Kok

BACA JUGA:Saingi iPhone, Infinix Hot 40 Pro Jadi HP Gaming Murah Terbaik Tanpa Lag, Ini Spesifikasi dan Harganya!

Pada peringkat 'Top 5', kelima ponsel ini juga menampilkan spesifikasi RAM 16GB dan penyimpanan internal 512GB.

Hanya Samsung Galaxy S24 Ultra yang menonjol dengan konfigurasi RAM 12GB dan ROM 1TB.

Puncak peringkat ditempati oleh Red Magic Pro 9 dari ZTE Nubia, sebuah ponsel yang dirilis secara global pada akhir Desember 2023.

Dirancang khusus untuk penggemar game, Red Magic 9 Pro hadir dengan desain kokoh berlapis aluminium dan sentuhan futuristik yang memberikan kesan premium dan modern.

BACA JUGA:Mau HP RAM 8 GB Tapi Powerful? Infinix Punya 3 Solusinya, Ada yang Harga 1 Jutaan Lho!

BACA JUGA:Gandeng Hasselblad, Oppo Luncurkan Hp Lipat Find N3 Flip dengan Spesifikasi Super Wahid, Ini Keunggulannya

Selain itu, ponsel ini dilengkapi dengan sistem pendingin yang diklaim dapat menurunkan suhu ponsel hingga 18 derajat saat bermain game secara intensif.

Spesifikasi lainnya melibatkan layar AMOLED 6,8-inci dengan resolusi FHD+, refresh rate 120Hz, dan tingkat kecerahan mencapai 1.600 nits.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan