Raja Charles III dan Kate Middleton Sudah Kembali ke Rumah Pasca-operasi

Kate Middleton dan Raja Charles III Kembali ke rumah pasca-operasi--antaranews

SUMATERAEKSPRES.ID-Raja Charles III dan menantunya Kate Middleton,  Princess of Wales telah keluar dari rumah sakit dan kembali ke rumah pasca perawatan intensif, kabar ini dikonfirmasi oleh Istana Buckingham sebagaimana disiarkan  Eonline, Selasa (30/1).

Raja Charles sebelumnya menjalani prosedur koreksi untuk pembesaran prostat di The London Clinic akhir pekan lalu, di sisi lain  sang menantu melakukan operasi perut di rumah sakit yang sama.

"Yang Mulia ingin mengucapkan terima kasih kepada tim medis dan semua pihak yang terlibat dalam mendukung kunjungannya ke rumah sakit, dan berterima kasih atas semua pesan baik yang ia terima dalam beberapa hari terakhir." kata Istana dalam sebuah pernyataan, Senin (29/1).

Walaupun telah kembali ke kediamannya, pria berusia 75 tahun tersebut  belum akan menghadiri acara-acara kerajaan di tengah-tengah pemulihannya yang terus berlanjut karena Istana menambahkan bahwa Charles telah menjadwalkan ulang agenda publik yang akan datang untuk  masa pemulihannya.

BACA JUGA:Operasi Perut, Kate Middleton Tidak Jalankan Tugas Kerajaan hingga Paskah

BACA JUGA:Gegara Jam Tangan Mewah Arnold Schwarzenegger Tertahan di Bandara Munich, Jerman

Operasi Raja Charles diumumkan pada 17 Januari, dengan Istana menyiarkan kala itu, "Kondisi Yang Mulia tidak berbahaya dan beliau akan masuk rumah sakit minggu depan untuk prosedur korektif."

Sedangkan, Kate dikabarkan mengalami kemajuan kesehatan yang baik. 

Wanita cantik ini dan suaminya Pangeran William berterima kasih atas perawatan yang dilakukan seluruh tim rumah sakit, dan segala ucapan doa dari seluruh dunia, yang mereka sampaikan melalui juru bicara Istana.

Kate-yang memiliki anak Pangeran George, 10 tahun, Putri Charlotte, 8 tahun, dan Pangeran Louis, 5 tahun, bersama William sudah keluar dari rumah sakit dan dalam masa pemulihan, mungkin masih perlu waktu beberapa saat lagi sebelum para penggemar dapat melihatnya keluar dari kediamannya.

BACA JUGA:Lagi, Taylor Swift Semangati Kekasihnya Bertanding di Kejuaraan AFC 2024

BACA JUGA:Bon Jovi, Serial Dokumenter Band Rock Ini Bakal Tayang April Mendatang

“Berdasarkan saran medis saat ini, Kate tidak mungkin kembali ke tugas publik sampai setelah Paskah. Princess of Wales ingin meminta maaf kepada semua pihak yang terkait karena dia harus menunda agendanya yang akan datang, dia berharap dapat kembali bekerja sebanyak mungkin, sesegera mungkin." ujar Istana Kensington. (berbagai sumber/lia)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan