https://sumateraekspres.bacakoran.co/

4 Manfaat Kapur Sirih yang Sayang untuk Dilewatkan, yang Ketiga wajib coba

4 Manfaat kapur sirih untuk kesehatan--wikipedia

SUMATERAEKSPRES.ID-Kapur sirih atau kalsium hidroksida adalah produk yang dihasilkan dari campuran kalsium oksida dan air, tapi ternyata zat ini punya banyak manfaat untuk kesehatan yang sayang dilewatkan. 

Zat tersebut punya pH basa yang kuat serta tidak berbau. 

Zat ini juga sering digunakan pada industri seperti pengolahan limbah, produksi kertas, konstruksi hingga pengolahan makanan.

Kalsium hidroksida juga sering  digunakan sebagai pengatur pH dalam berbagai kosmetik karena sifat basanya. 

Hal tersebut juga terkadang digunakan untuk berbagai proses pembuatan makanan dan minuman.

BACA JUGA:Tanaman Multi Khasiat! Ini 13 Manfaat Daun Katuk untuk Kesehatan, Tak Hanya Meningkatkan Produksi ASI

BACA JUGA:Selain Banyak Manfaat Jamur Tiram, Ini Tips Menyimpan Jamur Tiram Agar Tidak Mudah Busuk

Manfaat Kapur Sirih untuk Kesehatan:

1. Merawat Gigi

Kalsium hidroksida diyakini sangat baik dalam membentuk perlindungan pada gigi. 

Berbagai masalah pada gigi, seperti infeksi gigi, infeksi berulang, hingga fraktur akar servikal, bisa diturunkan risikonya.

Kapur sirih bermanfaat  untuk memperbaiki saluran akar gigi, serta melindungi gigi agar tidak mudah rusak. Ini disebabkan sifat antibakteri dan kandungan mineral yang tinggi.

Meski bisa memberikan banyak manfaat pada gigi, penggunaannya harus atas izin dari dokter gigi. 

Karena, kalsium hidroksida merupakan zat kimia sehingga bisa menimbulkan dampak buruk jika digunakan sembarangan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan