Deadline Hasil Seleksi PPPK Guru 22 Desember, Pengumuman Tidak Serentak
--
JAKARTA, SUMATERAEKSPRES.ID – Pengumuman kelulusan seleksi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) tidak serentak. Sejatinya diumumkan sejak 6 Desember 2023. Namun, faktanya baru sebagian kementerian/lembaga dan instansi yang melakukan itu.
Itu pun baru formasi tenaga kesehatan dan teknis. Sedangkan untuk PPPK guru, perlu tambahan waktu sebelum disampaikan hasilnya. Jadwal pengumuman tidak serentak lantaran ada instansi yang menerapkan seleksi kompetensi teknis tambahan (SKTT).
”Pelaksanaan SKTT itu 15 November sampai 6 Desember,” kata Plt Kepala Biro Humas, Hukum, dan Kerja Sama Badan Kepegawaian Negara (BKN) Nanang Subandi, kemarin.
Karena itu, instansi yang menerapkan SKTT belum mengumumkan kelulusan seleksi PPPK. Hanya saja, secara umum, proses seleksi bagi pelamar PPPK pada rekrutmen calon ASN tahun anggaran 2023 memang sudah memasuki tahap pengumuman hasil kelulusan.
BACA JUGA:Pengumuman Hasil Seleksi PPPK Guru Mundur Hingga 22 Desember, Ini Alasannya
Data BKN hingga Jumat (15/12) pukul 17.20 WIB, hasil PPPK formasi tenaga kesehatan sudah diumumkan oleh 64 instansi. Secara jumlah, memang baru sedikit. Sebab, tahun ini total ada 573 instansi yang membuka seleksi PPPK formasi tenaga kesehatan.
Sedabgkan hasil PPPK formasi teknis sudah diumumkan 56 instansi dari total 482 instansi yang membuka formasi tersebut.
Di pusat, yang sudah mengumumkan misalnya Kementerian Kominfo, Bawaslu, BPKP, Setjen Komnas HAM, dan BP2MI. Kemudian, ada Badan Pangan Nasional, Polri, Kemenkop UKM, Perpusnas, LAN, Kemendagri, Kementerian Ketenagakerjaan, serta Setjen DPD RI.
Nanang menambahkan, instansi yang telah menerima hasil kelulusan PPPK tenaga kesehatan dan PPPK teknis dapat segera mengumumkan kelulusan para peserta seleksinya. Selain itu, pelamar PPPK dapat mengecek hasil kelulusannya melalui login di akun portal SSCASN setelah diumumkan instansi bersangkutan.
Dia mengakui, sejatinya pengumuman kelulusan PPPK disampaikan sejak 6 Desember. Namun, sampai saat ini, masih jauh lebih banyak yang belum mengumumkan. Masyarakat diminta untuk mencari informasi lewat kanal resmi sehingga tidak sampai menjadi korban kejahatan dengan modus penipuan kelulusan PPPK.
Nanang juga memberikan penjelasan soal pengumuman kelulusan PPPK formasi guru. Untuk hasil kelulusan seleksi PPPK guru saat ini masih diolah. ”Direncanakan diumumkan selambatnya pada 22 Desember 2023,” imbuhnya.
BACA JUGA:Ada Dugaan Pengumuman Seleksi PPPK Guru Mundur untuk Hindari THR, Benarkah?
BACA JUGA:Waduh! Pengumuman Hasil Seleksi PPPK Guru Bisa Lebih Lama dari Jadwal, Ini Alasan BKN