Berikan Teguran, Buat Surat Konfirmasi
Erwin Ibrahim, sekda Banyuasin-FOTO: IST-
BANYUASIN – Dugaan adanya ASN berpolitik praktis terjadi di Kecamatan Muara Telang. AS, camat Muara Telang diduga mengajak masyarakat memilih salah satu caleg partai politik (parpol) di wilayah Kecamatan Muara Telang.
Akibatnya, AS langsung dipanggil Sekretaris Daerah (Sekda) Banyuasin Erwin Ibrahim, Senin (6/11) lalu. "Beliau sudah dipanggil untuk memberikan penjelasan masalah ini kepada Sekda," kata Kepala Inspektorat Banyuasin Zakirin.
Selain itu, AS juga sudah membuat surat konfirmasi (jawaban politik praktis dan lalai dalam melayani masyarakat). “Ada dua surat konfirmasi, satu mengenai politik praktis dan pegawai kantor Camat Muara Telang tidak masuk kerja (bolos), Jumat (3/11)," katanya.
Sementara itu, Erwin Ibrahim, sekda Banyuasin juga mengatakan kalau yang bersangkutan telah dipanggil dan telah mengakui kesalahannya. "Atas perintah Pj Bupati yang bersangkutan kita panggil," ucapnya.
Dikatakan, adanya dugaan berpolitik praktis ini karena adanya laporan masyarakat terhadap AS. AS diduga telah memberikan arahan dan mengingatkan untuk netral dalam berpolitik. ‘’Karena yang bersangkutan itu ASN, dan ada UU yang mengatur soal itu (ASN netral),’’tukasnya.
Namun karena saat ini belum masuk dalam masa kampanye, pihaknya hanya sebatas memberikan teguran yang bersifat mengingatkan."Jika nantinya saat masa kampanye dan ada ASN yang terbukti terlibat dalam tindakan politik praktis, akan diberikan sanksi tegas sesuai aturan berlaku,’’ungkapnya.
Selain itu, AS juga dimintai keterangan mengenai pegawai kantor Camat Muara Telang pada Jumat (3/11) lalu sepi atau banyak yang bolos. "Yang bersangkutan berjanji akan memberikan pelayanan optimal terhadap masyarakat terutama di hari dan jam kerja, " tegasnya.
Erwin mengimbau dengan tegas agar ASN terutama di wilayah Kabupaten Banyuasin harus dapat memahami hak dan tanggung jawab, ‘’Wajib melaksanakan pelayanan publik secara optimal, terutama jam kerja,’’ katanya.
Selain itu tahapan pemilu sudah dekat. ASN harus bersikap netral, fokus ke pelayanan. "Kita sukseskan pemilu legislatif, pemilu presiden dan Pilkada dengan menjaga ketertiban, keamanan dan kenyamanan. Jangan ikut politik praktis, ‘’" terangnya.
Terpisah, Camat Muara Telang AS ketika dikonfirmasi kalau dirinya sudah dipanggil Sekda dan telah memberikan pernyataan terkait hal yang menimpa dirinya. Mengenai politik praktis, dirinya membantah hal tersebut. (qda/)