Viral di Medsos, Selebgram Anggap Kabut Asap Hal Biasa Auto Diserang Netizen
PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Kabut asap yang melanda wilayah Sumatera Selatan (Sumsel) dan beberapa daerah lainnya menjadi perhatian serius bagi banyak orang, termasuk selebgram. Namun, di tengah kekhawatiran akan dampak kesehatan dan lingkungan yang serius, ada seorang wanita selebgram yang memilih untuk menyampaikan pandangannya yang kontroversial. Video viral yang di unggah oleh pemilik akun Instagram @yoansandradyta ini telah menimbulkan kemarahan netizen. Dalam video yang menjadi perbincangan hangat di media sosial, wanita berhijab ini terlihat meremehkan seriusnya masalah kabut asap. Dalam rekaman berdurasi 30 detik, yang sebagian besar diunggah oleh akun IG @palembang_viral, ia terlihat berbicara dengan nada yang tidak terlalu peduli. BACA JUGA : Terpilihnya Agus Fatoni Sebagai Pj Gubernur Sumsel, Ini Kata Mendagri! "Logikanya saja, misalnya kamu memiliki lahan seluas 100 hektar, tentu kamu tidak akan memerintahkan orang untuk menebangnya." "Lebih baik aku membakarnya sebentar, lalu tinggal membayar mobil pemadam kebakaran agar api padam. Yang penting, semuanya habis," katanya. BACA JUGA : Kabut Asap, Tantangan dalam Upaya Peningkatan Kualitas Pendidikan Sebenarnya, lanjut dia, ini hanya tentang keegoisan manusia saja. "Mungkin jika aku memiliki lahan, aku juga akan berpikir seperti itu. Toh, asapnya hanya akan hilang dalam beberapa hari. Selain itu, kita sudah terbiasa dengan ini setiap tahunnya," ujar wanita tersebut. Pernyataannya yang di nilai meremehkan seriusnya bencana kabut asap ini segera mendapatkan tanggapan tajam dari netizen yang mengutuk pandangannya.